Jones: Skuat MU Dukung Sepenuhnya Taktik Mourinho

Jones: Skuat MU Dukung Sepenuhnya Taktik Mourinho
Phil Jones (c) AFP

Bola.net - - Bek Manchester United, Phil Jones, mengatakan bahwa para pemain sepenuhnya mendukung taktik yang diterapkan oleh Jose Mourinho.

Jones merasa bahwa wajar jika timnya bermain imbang 0-0 di Anfield, usai melihat bagaimana Liverpool mengalahkan Manchester City pekan lalu.

Dalam laga yang berlangsung di Merseyside awal musim ini, banyak orang mengkritisi permainan MU yang dianggap terlalu pragmatis dan Mourinho pun banyak mendapatkan komentar negatif soal taktiknya yang dinilai negatif.

Namun Jones mengatakan di Sportsmole: "Semua orang punya pandangan masing-masing soal itu. Semua orang akan mengkritik, semua orang punya pendapat mereka sendiri, namun kami tidak terlalu peduli soal hal tersebut."

"Kami melakukan yang terbaik yang bisa kami lakukan, kami bermain seperti yang diinginkan oleh manajer dan itu bekerja dengan baik."

Sesi Latihan Pra Musim Manchester UnitedSesi Latihan Pra Musim Manchester United

United sendiri tampak seperti tim yang lebih fit dan segar ketika melawan Stoke, usai sebelumnya menjalani pemusatan latihan di Dubai.

Jones menambahkan: "Saya tak bisa ingat kali terakhir kami semua berlatih bersama, pemain yang mengalami sedikit benturan pun juga ikut berlatih, semuanya tampak solid dan menyatu."

"Itu perjalanan yang bagus, positif, anda lihat para pemain tampak bugar dan semoga hal tersebut akan membantu kami menjalani sisa musim ini."