Jones Puas Dengan Musim Debutnya di United

Jones Puas Dengan Musim Debutnya di United
Phil Jones tak menyangka bisa menembus skuad utama United © AFP
Bola.net - Phil Jones mengaku puas sekaligus terkejut dengan jumlah penampilan yang ia catat untuk Manchester United pada musim pertamanya di Old Trafford tahun ini.

Manajer Sir Alex Ferguson berani mengeluarkan dana 18 juta pound untuk menggaet Jones musim panas kemarin, dan ketangguhannya - ditambah cedera Nemanja Vidic, membuat Jones kerap mendapat kepercayaan mengawal lini belakang Setan Merah.

"Semuanya berjalan sungguh lancar," ucap mantan pemain Blackburn itu.

"Jika seseorang mengatakan pada saya di awal musim, bahwa saya akan tampil 40 kali untuk Manchester United saya akan menggigit tangan mereka. Ini luar biasa. Saya tak menyangkanya di awal musim namun ini semua dimulai dengan sangat baik."

"Mungkin saya menderita beberapa cedera di waktu yang salah karena di akhir musim saya tak benar-benar bisa kembali pulih. Tapi kini saya merasa sehat, fit dan segar. Semoga saya bisa mengakhiri musim ini dengan kuat."

Jones juga mengaku langkah pertamanya memasuki ruang ganti Old Trafford banyak diliputi keraguan, namun keyakinan sang manajer sudah membantunya meraih kepercayaan diri.

"Jelas ada sedikit intimidasi personal. Anda selalu mempertanyakan diri sendiri - apakah saya cukup bagus untuk bisa berada di sini? Manajer menunjukkan kepercayaan pada saya, dan semoga saya sudah membayarnya," imbuh Jones. [initial]

LIGA INGGRIS - Manchester United Membidik Kwadwo Asamoah (sun/row)