Joe Cole Sebut Rashford Pemain Kelas Dunia

Joe Cole Sebut Rashford Pemain Kelas Dunia
Marcus Rashford. (c) AFP
- Eks gelandang , Joe Cole, mengaku kagum dengan penampilan Marcus Rashford lawan West Ham dan sampai melabelinya pemain kelas dunia.


Striker berusia 18 tahun terus bermain apik secara konsisten sejak dipercaya turun membela skuat senior Manchester United di pertengahan musim ini oleh Louis Van Gaal. Ia pun juga dipercaya oleh manajer asal Belanda itu untuk ikut bermain sebagai starter di laga replay babak perempatfinal Piala FA kontra West Ham, Kamis (14/04).


Rashford bahkan mampu memecahkan kebuntuan timnya dengan golnya di menit ke-54. Gol itu sendiri tercipta dengan apik. Meski berusaha dihadang dua pemain lawan, ia masih bisa menendang bola dan menempatkannya di sudut kiri atas gawang The Hammers.


United sendiri akhirnya bisa mengakhiri pertandingan dengan skor 2-1. Satu gol Setan Merah lainnya diciptakan oleh Marouane Fellaini sementara gol balasan West Ham dihasilkan James Tomkins. Performa Rashford akhirnya mendapat banyak pujian pasca pertandingan. Salah satunya dari Joe Cole.


"Itu adalah gol yang luar biasa dari Rashford. Ia sekarang adalah pemain kelas dunia. Sungguh tak bisa dipercaya," serunya Match of the Day. [initial]


 (motd/dim)