Joe Cole: Kritik pada Mourinho Tak Adil

Joe Cole: Kritik pada Mourinho Tak Adil
Jose Mourinho. (c) AFP

Bola.net - - Kritik pada Jose Mourinho selama musim pertamanya di Manchester United ini dinilai tak adil. Pendapat ini disampaikan oleh mantan anak buah Mourinho di Chelsea, Joe Cole.

Di Premier League, MU memang tak dalam kondisi terbaik. Pada akhir musim ini, mereka hanya mampu berada di peringkat enam klasemen Premier League. Artinya, dari posisi ini, MU tak bisa main di Liga Champions musim depan.

Namun Mourinho masih punya jalur lain untuk ke kompetisi Eropa kasta tertinggi tersebut. Caranya, MU harus menjuarai Liga Europa musim ini. Dan pada partai final nanti, MU akan menghadapi Ajax Amsterdam di Friends Arena pada hari Kamis depan. Namun jika gagal, maka kritik pada Mourinho dipercaya akan makin santer.

Musim ini, Mourinho telah memberikan satu gelar kompetisi resmi yaitu EFL Cup. Namun demikian, para pendukung MU rupanya masih kerap menyampaikan kritik negatif terutama soal gaya bermain Mourinho yang dinilai tak seperti era Sir Alex Ferguson.

"Kritik yang ada tahun ini keterlaluan dan tak adil. Buktinya ia melaju jauh di Liga Europa dan mungkin ini adalah peluang bagus untuk menjuarainya, sehingga ia mendapat dua trofi," kata Cole memberikan pada Mourinho, seperti dikutip dari Goal.

"Anda tak bisa membandingkan dengan era [Sir Alex Ferguson] pada saat itu karena liga terus bergerak. Yang dilakukan Fergie pada saat itu hebat tapi tim [yang ditangani Mourinho] ini adalah klub besar dengan banyak pemain yang tidak pada standar dengan pemain tim yang ada di sekitarnya."

"Ia baru mendatangkan empat pemain, ia lebih spesifik terhadap yang ia inginkan," jelasnya.

Cole dan Mourinho pernah menjuarai Premier League dua kali ketika sama-sama di Chelsea. Cole mengatakan bahwa Mourinho merupakan pelatih terbaik yang pernah membimbingnya.

"Bagi saya, Mourinho adalah yang terbaik tapi bukan favorit saya."