
Bola.net - Harry Kane nampaknya sudah menentukan ke mana ia akan berlabuh jika ia pindah dari Tottenham. Sang striker kabarnya akan memprioritaskan transfer ke Manchester United.
Dalam lima tahun terakhir, Harry Kane layak disebut sebagai salah satu striker terbaik di EPL. Ia konsisten mencetak banyak gol bagi Tottenham.
Striker berusia 27 tahun itu sejak musim lalu diberitakan ingin hengkang dari Tottenham. Ia diberitakan mulai resah dengan situasi timnya saat ini.
Advertisement
Football Insider mengklaim bahwa Kane sudah menentukan ke mana ia akan pergi. Ia kabarnya akan memprioritaskan pindah ke Manchester United.
Simak situasi transfer Kane di bawah ini.
Proyek Menarik
Menurut laporan tersebut, Kane sudah lama tertarik untuk pindah ke Manchester United.
Ia menilai Setan Merah saat ini tengah menunjukkan tanda-tanda yang menjanjikan. Semenjak ditangani Solskjaer, Setan Merah kembali menjadi penantang gelar yang serius.
Kane merasa bahwa gaya bermainnya cocok dengan gaya bermain Solskjaer. Ia juga merasa bahwa ia bisa memenuhi ambisinya memenangkan trofi juara bersama Setan Merah.
Bulatkan Tekad
Menurut laporan tersebut, Kane sudah membulatkan tekad untuk pergi dari Tottenham.
Ia kabarnya sudah berbicara kepada Daniel Levy. Ia mengatakan bahwa ia akan pindah jika Tottenham tidak lolos ke UCL musim depan.
Jika Tottenham benar-benar tidak lolos ke UCl, maka Kane meminta sang agen mengurus kepindahannya.
Bakal Halangi
Tottenham sendiri kabarnya tidak ikhlas jika Kane pindah ke MU.
Mereka kabarnya akan membanderol sang pemain di angka 150 juta pounds agar MU mundur dari perburuan sang striker.
(Football Insider)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 April 2021 21:20
-
Liga Eropa UEFA 14 April 2021 20:53
Unggul Dua Gol Lawan Granada, Manchester United Diminta Tidak Takabur
-
Liga Inggris 14 April 2021 20:06
Bos Uruguay Minta Edinson Cavani Bertahan di Manchester United
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:42
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:35
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:25
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 01:18
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 01:15
-
Liga Italia 21 Maret 2025 01:01
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...