Jika Rudiger Pergi, Ini Pemain yang Harus Direkrut Chelsea Sebagai Penggantinya

Jika Rudiger Pergi, Ini Pemain yang Harus Direkrut Chelsea Sebagai Penggantinya
Antonio Rudiger. (c) AP Photo

Bola.net - Eks bek Chelsea William Gallas mengatakan jika Antonio Rudiger pergi maka The Blues sebaiknya merekrut Jules Kounde sebagai penggantinya.

Sekarang ini masa depan Rudiger di Stamford Bridge terlihat suram. Kontraknya di Chelsea bakal hangus per Juli 2022 nanti.

Chelsea sebenarnya ingin mempertahankan Rudiger. Namun situasi tak memungkinkan.

Rudiger pun kini disebut berpeluang besar cabut dari Stamford Bridge. Apalagi banyak tim elit di penjuru Eropa yang siap menampungnya.

1 dari 4 halaman

Pengganti Rudiger di Chelsea

Chelsea tentu saja tidak tinggal diam melihat situasi Antonio Rudiger ini. Mereka sudah mulai mencari pemain yang bisa menggantikannya.

Sejumlah nama pun muncul dalam daftar belanja Chelsea. William Gallas kemudian ikut nimbrung dalam pembahasan soal pengganti Rudiger ini.

Menurutnya, ada satu nama yang cocok untuk menggantikan Rudiger. Namanya adalah Jules Kounde, bek milik Sevilla.

“Kounde mungkin. Ia menjalani musim yang bagus bersama Sevilla," cetusnya pada Goal.

"Jika Apzi akan pergi, maka mereka bisa membeli Kounde," sambung Gallas.

2 dari 4 halaman

Chelsea Harus Belanja Banyak Pemain

Chelsea Harus Belanja Banyak Pemain

Bek tengah Sevilla, Jules Kounde (c) Twitter resmi Sevilla

Chelsea musim depan sepertinya tak hanya akan kehilangan Antonio Rudiger. Cesar Azpilicueta dan Andreas

Christensen juga sepertinya akan cabut karena kontraknya berakhir pula pada musim panas 2022 nanti.
Menurut William Gallas, Chelsea tak cuma harus mencari pengganti bagi Rudiger. Ia juga menyebut The Blues harus mencari tambahan beberapa pemain lain di pos bek plus penyerang.

“Pada saat yang sama, mereka harus membeli seorang striker dan mungkin bek tengah lainnya jika Rudiger pergi. Malang Sarr pernah bermain di sana tapi ia tidak cukup kuat. Ia terlalu lembut sebagai bek, dan itu adalah masalah yang ia alami ketika ia masih di Nice," cetusnya.

“Mereka perlu berpikir tentang melihat empat atau lima pemain untuk musim depan. Itu adalah tugas dewan untuk memilih pemain yang tepat karena, sayangnya, mereka belum memilih pemain yang tepat," seru Gallas.

3 dari 4 halaman

Jadwal Pertandingan Chelsea

Jadwal pertandingan Chelsea berikutnya:

Pertandingan: Chelsea vs West Ham

Venue: Stamford Bridge

Hari: Minggu, 24 April 2022

Jam: 20.00 WIB