
Bola.net - - Olivier Giroud mengakui bahwa dirinya tak bahagia sebab hanya mendapat kesempatan bermain sedikit di Arsenal musim ini. Jika kondisi seperti ini kembali terulang musim depan, penyerang asal Prancis tersebut tak segan meninggalkan
Saat ini Giroud masih punya kontrak di Arsenal hingga 2020 mendatang. Pemain 30 tahun tersebut tercatat hanya 20 kali main sejak menit pertama di Premier League musim ini dan Arsenal gagal menembus empat besar yang membuat mereka tak bermain di Liga Champions musim depan.
Baru-baru ini Giroud memang menyatakan tak akan meninggalkan Emirates Stadium pada bursa transfer musim panas tahun ini. Namun demikian, ia tak mau hanya menjadi pemain cadangan di Arsenal.
"Benar bahwa saya jarang mendapat waktu bermain tapi itu terjadi dalam beberapa kesempatan saja, benar bahwa hal itu membuat saya tak bahagia. Saya tak akan betah jika tahun depan hanya mendapat kesempatan bermain seperti ini," ucap Giroud seperti dikutip The Mirror.
"Saya harus memikirkannya matang-matang dan mempertimbangkannya bersama keluarga dan penasihat saya. Keputusan itu akan menjadi pertimbangan matang agar mendapat kesempatan bermain lebih banyak," sambungnya.
Giroud mengumpulkan 16 gol di semua kompetisi musim ini. Sejak gabung dengan Arsenal pada 2012 dari Montpellier, Giroud telah mengumpulkan 98 gol dari 225 penampilan.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 Juni 2017 23:29
-
Liga Inggris 6 Juni 2017 22:56
-
Liga Inggris 6 Juni 2017 22:28
-
Liga Inggris 6 Juni 2017 21:50
-
Liga Inggris 6 Juni 2017 21:46
LATEST UPDATE
-
Bola Dunia Lainnya 21 Maret 2025 13:16
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:15
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 13:01
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 12:57
-
Otomotif 21 Maret 2025 12:56
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 12:55
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...