Jika Ada Mane, Liverpool Diklaim Bisa Habisi MU

Jika Ada Mane, Liverpool Diklaim Bisa Habisi MU
Sadio Mane (c) LFC

Bola.net - - John Aldridge mengklaim jika saja Sadio Mane bisa tampil membela akhir pekan kemarin, maka tim tersebut akan bisa mengalahkan Manchester United.

Di laga matchday 21 EPL tersebut, Liverpool tampil tanpa sejumlah pemain terbaiknya. Selain Mane, ada pula Joel Matip dan Philippe Coutinho. Nama terakhir ini memang ikut main namun mulai babak kedua saja.

Liverpool unggul lebih dahulu di babak pertama melalui penalti James Milner. Akan tetapi Zlatan Ibrahimovic kemudian bisa menyamakan kedudukan di babak kedua tepatnya di menit ke-84. Laga itu kemudian berakhir imbang 1-1.

Aldridge meyakini bahwa jika saja Mane, yang saat ini tengah memperkuat Senegal di Piala Afrika, bisa ikut main di Old Trafford maka Liverpool pasti akan bisa memenangi pertandingan tersebut.

"Hasil imbang 1-1 dengan Manchester United bukanlah hasil yang buruk, tapi hasil imbang itu terasa seperti sebuah kekalahan," tulisnya dalam kolomnya untuk Liverpool Echo.

"Saya tidak bisa untuk tidak berpikir, jika Liverpool memiliki striker produktif seperti Luis Suarez di lapangan, kami akan mengalahkan Manchester United dengan nyaman pada hari Minggu kemarin," cetusnya.

"Bahkan, lupakan Suarez. Jika Sadio Mane dimainkan, saya yakin kami memenangkan pertandingan itu. Ia akan menemukan dirinya di beberapa posisi yang berbahaya, membentangkan lini belakang mereka lebih jauh dan memanfaatkan sebagian besar ruang yang kami miliki di paruh kedua," koarnya.