Jiangsu Minati Radamel Falcao

Jiangsu Minati Radamel Falcao
Radamel Falcao (c) AFP
- Klub Liga Super Tiongkok, Jiangsu Suning, dikabarkan akan mengambil langkah maju untuk mengejar tanda tangan Radamel , menurut laporan yang diturunkan London Evening Standard.


Sang striker, yang tengah dipinjam dari AS Monaco, cuma membuat satu gol di Chelsea sejauh ini, dan The Blues kabarnya sudah tak sanggup lagi membayar gaji sang pemain - yang lebih sering absen karena cedera.


Sementara ini masih belum jelas apakah Jiangsu ingin membeli sang pemain secara permanen, atau hendak meminjamnya dari AS Monaco. Namun klub Ligue 1 jelas akan rela melepasnya ke Asia, jika itu bisa membuat mereka bebas dari kewajiban menanggung besarnya gaji Falcao.


Sebelumnya, sang bomber juga sempat dikaitkan dengan kepindahan ke klub La Liga, Valencia dan juga Atletico Madrid, namun kedua belah pihak tidak bisa mencapai kesepakatan di tenggat waktu bursa transfer Januari.


Falcao sendiri hingga kini masih menjalani proses pemulihan di Chelsea untuk mengatasi cedera otot yang ia alami. [initial]


 (les/rer)