
Bola.net - - Gabriel Jesus berkeras bahwa ia tak punya masalah meski hanya menjadi pelapis top skorer sepanjang masa Manchester City, Sergio Aguero.
Pemain Brasil duduk di bangku cadangan ketika laga melawan Arsenal di Etihad dimulai pekan lalu.
City menang 3-1 di laga tersebut dan Jesus melihat Aguero mencetak gol kedua tuan rumah, sebelum ia sendiri kemudian mencatatkan namanya di papan skor dan memastikan The Citizens meraih tiga angka penuh.
Aguero sendiri tengah dalam momen bagus, usai ia menjadi top skorer sepanjang masa klub.
Jesus tahu bahwa ia harus sabar untuk menanti kesempatan di tim utama, namun berkeras bahwa ia punya sikap dan mental yang tepat untuk itu.
Gabriel Jesus
"Saya selalu menjadi atlet yang profesional. Saya selalu bekerja keras dan mental saya selalu ada di tempat yang benar," tutur Jesus menurut Daily Star.
"Saya tahu saya sudah bekerja dengan baik. Saya terus berlatih keras, tidak peduli apa yang terjadi, apakah saya akan turun sebagai starter atau menjadi pemain pengganti. Hal tersebut tak mengubah seberapa keras usaha saya untuk berlatih."
"Saya harus terus berlatih keras, seperti yang saya lakukan, dan menunggu peluang, dan ketika itu tiba, saya akan mengambilnya."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 6 November 2017 22:38
-
Liga Spanyol 6 November 2017 20:24
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:40
-
Liga Inggris 6 November 2017 15:30
-
Liga Inggris 6 November 2017 14:30
LATEST UPDATE
-
Otomotif 21 Maret 2025 17:32
-
Bola Indonesia 21 Maret 2025 16:47
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:39
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 16:30
-
Otomotif 21 Maret 2025 16:27
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 16:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...