Jenas: Sihir Ozil Selamatkan Arsenal

Jenas: Sihir Ozil Selamatkan Arsenal
Mesut Ozil (c) AFP
- Mantan pemain Tottenham Hotspur, Jermaine Jenas memberikan pujian tinggi kepada gelandang , Mesut Ozil. Menurutnya, The Gunners mampu tetap meraih poin saat melawan Spurs adalah berkat sihir Ozil.


Meskipun sempat dikritik karena performanya yang kerap tak stabil sejak bergabung dengan Arsenal, gelandang Jerman tersebut kembali menemukan performa terbaik dalam beberapa laga terakhir bersama The Gunners.


Dan performa bagus itu ia lanjutkan saat Arsenal bermain imbang 1-1 melawan Spurs akhir pekan ini. Ozil mengirimkan umpan yang mampu diselesaikan dengan baik oleh Kieran Gibbs untuk memaksakan hasil imbang.


"Arsenal sangat buruk dan mereka kalah unggul dalam waktu yang lama di kandang sendiri, tetap mereka masih meraih poin dan menciptakan beberapa peluang yang cukup untuk memenangkan laga karena kecemerlangan Mesut Ozil," ujarnya.


"Saya tak mengatakan Ozil punya permainan bagus, tapi dia membawa timnya keluar dari penjara dengan umpannya kepada Kieran Gibbs. Tottenham tahu betapa berbahayanya ia dan mereka menghentikannya. Tapi ia masih punya sihir yang bisa menyelamatkan Arsenal," tandasnya.


Sebagai informasi, sebelum Kieran Gibbs menyamakan kedudukan, Arsenal tertinggal lebih dahulu lewat gol Harry Kane.[initial]


 (bbc/dzi)