Jenas: Hari Yang Indah Bagi Arsenal

Jenas: Hari Yang Indah Bagi Arsenal
Mesut Ozil dan Aaron Ramsey (c) AFP
Bola.net - Mantan gelandang Tottenham, Jermaine Jenas memberikan pujian atas penampilan gemilang Arsenal saat mengalahkan Manchester United akhir pekan lalu.

Tiga gol cepat Arsenal dalam tempo 19 menit awal pertandingan memastikan kemenangan mereka. Tiga gol itu tak mampu dikejar oleh tim tamu, Manchester United.

Dan dikatakan Jenas, kemenangan atas The Red Devils tersebut adalah cara sempurna untuk menjawab kritik dan cibiran yang Arsenal dapat usai mengalami kekalahan di laga terakhir.

"Ini adalah hari yang brilian bagi Arsenal. Mereka mendapatkan apa yang mereka butuhkan setelah kekecewaan di tengah pekan," ujarnya.

"Cara mereka keluar hadangan di awal laga, mereka tak memberikan kesempatan MU sama sekali, mereka adalah tim yang jauh superior dan mendapatkan apa yang mereka pantas dapatkan," tandasnya.[initial]

 (bbc/dzi)