Jelavic Selangkah Lagi Gabung Hull

Jelavic Selangkah Lagi Gabung Hull
Nikica Jelavic (c) BBC
Bola.net - Bursa transfer Januari ini nampaknya bakal menjadi momen kepindahan striker Everton, Nikica Jelavic menuju klub Premier League lainnya, Hull City.

Sebelumnya manajer The Toffees, Roberto Martinez menyatakan bahwa ia sudah merestui keinginan Jelavic untuk hengkang dari Goodison Park. Hal itu disambut kubu Hull dengan menyetujui bandrol yang dipatok Everton untuk penyerang asal Kroasia tersebut.

Seperti dilansir BBC, jika tidak ada aral melintang, Jelavic akan menuju Hull pada akhir pekan ini guna menjalani tes medis dan menandatangani kontrak bersama The Tigers.

Jelavic sendiri memilih hengkang lantaran ia ingin menjaga peluangnya tampil di Piala Dunia 2014 Juni mendatang. Di Everton sendiri, pemain 28 tahun itu jarang mendapat kesempatan bermain sejak kedatangan Romelu Lukaku di awal musim ini. [initial]

 (bbc/pra)