
Bola.net - Pelatih Tottenham, Jose Mourinho mengungkapkan keresehannya terkait jadwal padat yang ada di depan mata mereka. Terdekat, Spurs akan menghadapi Chelsea di Carabao Cup.
Mourinho memang sudah beberapa kali mengeluhkan jadwal timnya yang sangat padat di awal musim ini. Selain tampil di Premier League, Spurs juga tampil di kualifikasi Liga Europa, dan juga Carabao Cup.
Pada Rabu (30/9/2020) dini hari nanti, Spurs akan menghadapi Chelsea di pertandingan Carabao Cup. Dua hari kemudian, mereka akan kedatangan Maccabi Haifa di playoff Liga Europa.
Advertisement
Melihat padatnya jadwal itu, Mourinho pun curhat. Ada banyak pertimbangan yang harus ia pikirkan sebelum menentukan tim, salah satu faktor itu adalah penghasilan yang bakal didapatkan timnya.
"Apa yang akan anda lakukan di posisi saya? Saya ingin bertarung di Carabao, tapi saya tak berpikir kami bisa melakukannya," ujarnya seperti dilansir The Guardian.
Penghasilan jadi Pertimbangan
Ditambahkan juga oleh Mourinho bahwa faktor uang yang bisa didapatkan timnya di Liga Europa juga menjadi pertimbangannya.
"Kami memiliki pertandingan hari Kamis yang memberi kami uang yang memang tak sebanyak Liga Champions, tapi fase grup Liga Europa memberi kami sejumlah uang yang bagi klub seperti kami, itu sangat penting," tambahnya.
"Ini adalah kompetisi yang memungkinkan kami memiliki kesempatan bagus untuk lolos ke fase knock out, jadi pertandingan hari Kamis sangat penting bagi kami," lanjutnya.
"Saya pikir anda bisa membayangkan bahwa, dengan laga hari Kamis yang menentukan sesuatu yang penting bagi kami, saya kira Carabao Cup tak memberi kami kesempatan berkompetisi."
Iri dengan Chelsea
Setelah menyinggung soal pendapatan yang didapatkan, Mourinho kemudian mengomentari Chelsea, lawannya di Carabao Cup, Rabu dini hari nanti.
"Mereka tak mendapatkan masalah. Mereka tak bermain di hari Minggu dan Senin, lalu bermain di hari Selasa dan kemudian bermain lagi akhir pekan nanti," lanjutnya.
"Jadi skuad mereka fantastis, bila pelatih tak memutuskan untuk merotasi, dia bisa dengan sempurna bermain dengan pemain yang dia inginkan," tandasnya.
Sumber: The Guardian, BBC
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 28 September 2020 23:00
-
Galeri 28 September 2020 18:50
-
Liga Inggris 28 September 2020 18:20
-
Liga Inggris 28 September 2020 18:00
-
Liga Inggris 28 September 2020 17:32
Tak Terpengaruh Pandemi Virus Corona, 5 Klub Premier League Ini Boros di Bursa Transfer
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:15
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:11
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:10
-
Amerika Latin 20 Maret 2025 09:08
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:05
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:03
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...