Jelang Derby, Unai Emery Puji Hasil Kerja Pochettino di Spurs

Jelang Derby, Unai Emery Puji Hasil Kerja Pochettino di Spurs
Unai Emery (c) Arsenal FC

Bola.net - - Unai Emery melayangkan pujian kepada manajer Tottenham Hotspur, Mauricio Pochettino. Pelatih Arsenal itu menyebut Pochettino adalah pelatih dengan karakter dan sukses membawa timnya jadi yang terbaik di Inggris.

Menariknya, pujian tersebut dilayangkan oleh Emery jelang laga Arsenal melawan Spurs. Laga derby London Utara tersebut akan digelar pada pekan ke-14 Premier League, Minggu (2/12) malam WIB di Stadion Emirates.

Pochettino memulai karirnya di Espanyol pada tahun 2009. Tiga tahun bersama klub asal Katalan, Pochettino pindah ke Inggris untuk melatih Southampton. Sejak tahun 2014, pria asal Argentina resmi jadi pelatih Spurs.

Selama melatih Spurs, Pochettino tidak disokong dalam transfer besar. Tapi, dia mampu membawa The Lily White bersaing di papan atas. Selain piawai meracik taktik, Pochettino pun cukup jeli dalam mengorbitkan pemain.

1 dari 3 halaman

Selevel Manchester City

Hasil kerja Mauricio Pochettino bersama Tottenham mendapat pujian dari Unai Emery. Pelatih asal Spanyol itu merasa Pochettino sukses membawa Spurs menjadi klub satu level dengan Manchester City dan Chelsea.

"Setiap pelatih ingin melakukan hal terbaik bersama pemain dan timnya. Lalu Anda ingin punya tim dengan kepribadian dan itu bisa dilihat pada Spurs dengan karakternya," buka Emery situs resmi Arsenal.

"Karir Pochettino melesat setiap tahun dan dengan setiap tim yang dia latih. Saya pikir, sekarang Spurs adalah salah satu tim terbaik di Premier League. Mereka seperti Manchester City dan Chelsea."

"Selama empat atau lima tahun bersama Pochettino, mereka telah berkembang pesat," tandasnya pelatih asal Spanyol tersebut.

2 dari 3 halaman

Belajar dari Pochettino

Unai Emery mengaku beberapa kali berjumpa dengan Pochettino. Dia juga punya hubungan yang baik dengan pelatih berusia 46 tahun. Bahkan, secara terbuka Emery tak sungkan mengakui kerap belajar dari Pochettino.

"Bagi saya, Pochettino adalah pelatih yang memiliki rasa hormat dari pelatih lain. Saya mendapat banyak pelajaran dengan menonton pertandingan Tottenham dan melihat karakteristiknya," tutup Emery.

3 dari 3 halaman

Berita Video

Fithri Syamsu mengungkapkan pose seksi pesepak bola. Pose yang seperti apa menurut Neng Fithri?