Januzaj Segera Gabung Everton

Januzaj Segera Gabung Everton
Adnan Januzaj (c) AFP
Bola.net - Adnan Januzaj bakal bergabung dengan Everton, sebagai pemain pinjaman selama satu musim di bursa musim panas mendatang, menurut laporan Daily Star.

Bintang Manchester United tersebut tak menjadi pilihan utama Louis van Gaal musim ini dan The Sun melaporkan bahwa sang pemain akan pergi ke Goodison Park, dengan opsi kepindahan permanen di akhir musim.

Berusia 20 tahun, nama Januzaj mencuat musim lalu dan ia merupakan salah satu aspek positif yang muncul dari kegagalan David Moyes di Old Trafford.

Sang winger mencetak empat gol dalam 27 laga musim lalu, dan performanya tersebut menghantar sang pemain masuk dalam skuat Timnas Belgia untuk Piala Dunia 2014.

Namun nasib Januzaj berubah usai kedatangan Van Gaal, yang langsung memilih menurunkan Angel di Maria, pemain yang dibeli dengan harga 59.7 juta poundsterling. Sang pemain tercatat hanya turun delapan kali sebagai starter dan terakhir kali ia hanya masuk sebagai pemain pengganti kala timnya kalah 0-1 di tangan Chelsea. [initial]



 (dst/rer)