Januzaj: Ivanovic Terkuat, Hazard Pengumpan Terbaik

Januzaj: Ivanovic Terkuat, Hazard Pengumpan Terbaik
Adnan Januzaj (c) AFP
Bola.net - Winger Manchester United, Adnan Januzaj memberikan pujian kepada dua andalan Chelsea, Branislav Ivanovic dan Eden Hazard.

Dalam sebuah wawancara dengan situs resmi klub, mengenai siapa pemain paling kuat dan pemain dengan umpan terbaik yang pernah menjadi lawannya, pemain Belgia ini menyebut duo The Blues dalam jawabannya.

Saat ditanya mengenai pemain paling kuat yang pernah melawannya, Januzaj menjawab: "Branislav Ivanovic dari Chelsea, dia sangat kuat," ujarnya.

Dan saat ditanya mengenai pemain yang memiliki umpan terbaik, Januzaj menyebut rekan setimnya di timnas Belgia dan juga winger Chelsea: "Saya akan menyebut Eden Hazard," tambahnya.

Namun tak semua jawaban Januzaj berhubungan dengan lawan-lawannya dari tim papan atas. Secara mengejutkan, Januzaj menyebut klub dari divisi dua, Cambridge United sebagai tim dengan pertahanan tersulit yang pernah ia hadapi.

"Sulit memilih tim mana yang memiliki pertahanan paling berat. Pemain bertahan Cambridge cukup sulit," tutupnya.[initial]

 (ins/dzi)