Januzaj Ingin Man United Menangkan Piala FA

Januzaj Ingin Man United Menangkan Piala FA
Adnan Januzaj (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester United, Adnan Januzaj menegaskan bahwa meraih trofi FA Cup musim ini adalah penting untuk masa depan Manchester United.

Ya, The Red Devils memang memiliki kesempatan untuk mendapatkan trofi mereka musim ini karena akan tampil melawan Arsenal di perempat final FA Cup. Januzaj pun menyebut trofi tersebut akan sangat berpengaruh bagi perjalanan timnya musim depan.

"Setelah anda memenangkan trofi, anda ingin memenangkan trofi lainnya, seperti Liga Champions dan Premier League misalnya," ujarnya.

"Bila anda memenangkan satu trofi, itu bisa menjadi sebuah awal. Saya telah memenangkan trofi U-21 bersama tim cadangan dan saya pikir itu sangat bagus untuk saya. Anda bisa menyimpannya di tempat trofi anda," tandasnya.[initial]

 (tsr/dzi)