Januari, MU Akan Coba Boyong Reece Oxford

Januari, MU Akan Coba Boyong Reece Oxford
Reece Oxford (c) AFP
- Manchester United dikabarkan bakal mencoba memboyong Reece Oxford dari West Ham pada bulan Januari mendatang.


Oxford baru memulai debutnya di sepakbola profesional bersama West Ham pada Juli lalu. Hebatnya, usianya masih 16 tahun. Ia pun resmi memegang rekor sebagai pemain termuda sepanjang masa yang bermain di tim senior The Hammers.


Walau masih sangat belia, namun performa Oxford terbilang jauh sangat matang ketimbang usianya. Ia juga tak canggung ketika berlaga di pentas Premier League dan Liga Europa sekalipun.


Performa Oxford pun dikabarkan menarik minat manajer Manchester United, Louis Van Gaal. Dan menurut kabar terbaru yang dilansir oleh Times, Van Gaal kini bakal berusaha memboyong sang defender serba bisa itu ke Old Trafford.


Rumornya, Van Gaal akan mencoba memboyong Oxford pada bulan Januari mendatang, saat bursa transfer musim dingin dibuka. Manajer asal Belanda itu juga disebut telah menyiapkan dana awal sebesar delapan juta Pounds yang akan digunakan untuk membujuk The Hammers agar mau melepas Oxford. [initial]


 (tms/dim)