Januari Ini, Conte Ingin Punya Pemain Baru

Januari Ini, Conte Ingin Punya Pemain Baru
Antonio Conte (c) EPL

Bola.net - - Manajer , Antonio Conte, menyatakan dirinya berharap klubnya bisa mendatangkan pemain baru jelang ditutupnya bursa transfer Januari ini.

Saat ini, Eden Hazard cs berada di puncak klasemen dengan koleksi 55 poin dari 22 laga. Mereka terpaut cukup lebar, yakni delapan poin dari tim yang ada di peringkat kedua, Arsenal.

Meski demikian, Conte sadar bahwa laga-laga yang akan dijalani timnya di sisa musim ini akan semakin sulit. Oleh karena itulah ia berharap agar manajemen The Blues mau mendatangkan pemain baru pada Januari ini.

"Saya tidak tahu apa yang akan terjadi tapi klub tahu pikiran saya tentang hal ini. Jika kita tetap bertahan dengan para pemain ini maka saya senang-senang saja. Saya rasa kami perlu meningkatkan skuad kami dalam jumlah pemain, saya rasa cuma ini," ujar Conte seperti dilansir Sportsmole.

"Saya membaca banyak nama-nama yang bagus di surat kabar. Saya rasa kadang-kadang Anda tahu lebih dari saya tentang hal ini. Saya memiliki keyakinan pada pemain saya, tetapi saya tidak tahu. Jujur, saya tidak tahu dan saya ulangi bahwa jika sesuatu terjadi, saya senang," serunya.