Janji Costa: Tak Akan Berhenti Cetak Gol dan Beri Assist

Janji Costa: Tak Akan Berhenti Cetak Gol dan Beri Assist
Diego Costa (c) EPL

Bola.net - - Penyerang Chelsea, Diego Costa mengatakan dirinya tak akan berhenti untuk membuat gol dan juga membantu rekan setimnya mencetak gol dengan memberikan assist demi assist.

Costa tampil gemilang musim ini bersama pelatih Antonio Conte baik saat tampil memakai formasi 4-2-3-1 seperti di awal musim, atau saat mereka memakai formasi 3-4-3 yang telah mengantarkan mereka meraih 12 kemenangan beruntun di 12 pertandingan memakai formasi itu.

Sejauh ini Costa sendiri telah mencetak 13 gol di Premier League. Tapi bukan itu saja yang menonjol dari penyerang Spanyol tersebut, dia juga mampu membuat lima assist dan masuk dalam daftar pencetak assist terbanyak di kompetisi.

"Saya di sini untuk mencetak gol dan itulah yang saya perlu untuk terus lakukan. Itu tak berubah," ujarnya di situs resmi klub.

"Saya selalu memberi assist, bahkan di tim sebelumnya, dan saya senang bahwa saya telah mampu membantu rekan setim begitu banyak musim ini. Ini sesuatu yang saya akan terus lakukan," tambahnya.

"Formasi baru tak mengubah apa-apa bagi saya secara pribadi. Ini mungkin sebuah perubahan bagi beberapa pemain lain yang bermain di posisi yang sedikit berbeda, dengan peran yang berbeda. Secara keseluruhan, ini jelas bekerja sangat baik untuk tim," tandasnya.