'Jangankan Moyes, Mou Pun Pasti Kesulitan di United'

'Jangankan Moyes, Mou Pun Pasti Kesulitan di United'
David Moyes mendapat dukungan moral dari Andy Cole. (c) AFP
Bola.net - Keterpurukan Manchester United saat ini dianggap konsekuensi transisi yang sulit dihindari, bahkan oleh manajer sekaliber Jose Mourinho sekalipun.

Pendapat itu dikemukakan mantan striker Setan Merah, Andy Cole sebagai bentuk dukungan untuk manajer United saat ini, David Moyes. Menurutnya, mewarisi sebuah tim dari sosok legendaris macam Sir Alex Ferguson adalah tugas berat untuk hampir semua manajer.

"Saat Anda masuk Manchester United - dan ini bisa terjadi pada siapapun, bahkan Mourinho, dinamika klub berubah. Anda dituntut menang setiap pekan dan dituntut menjadi kandidat kuat pemenang di semua kompetisi besar," ujar penyerang yang melesakkan 93 gol dalam 195 penampilan untuk United itu.

Cole juga merasa anggapan bahwa skuat United yang diwarisi Moyes saat ini sudah bobrok tidaklah benar adanya. "Saya tak percaya itu karena ini adalah tim yang sama yang telah menjuarai liga dengan keunggulan 11 poin musim lalu," imbuhnya.

Anda sependapat dengan pendapat Cole? Sisipkan komentar pintar sembari membagi berita ini pada rekan kalian. [initial]

 (tri/row)