Jan Oblak Jadi Alternatif Pengganti De Gea di MU

Jan Oblak Jadi Alternatif Pengganti De Gea di MU
Jan Oblak (c) AFP

Bola.net - - Manchester United disebut akan coba merekrut Jan Oblak dari Atletico Madrid, jika mereka nantinya memang akan kehilangan David de Gea di musim panas, menurut laporan yang diturunkan oleh AS.

De Gea sempat hampir pindah ke Real Madrid sebelumnya, namun rencana itu gagal karena kesalahan administrasi di detik-detik akhir. Sang kiper sendiri akhirnya memperpanjang kontrak di United, namun kabarnya ia masih masuk radar Los Blancos hingga kini.

David de GeaDavid de Gea

Klub yang ditangani oleh Zinedine Zidane itu juga disebut tertarik untuk mendapatkan tanda tangan kiper Chelsea, Thibaut Courtois.

Dan andai memang Madrid nantinya berhasil memulangkan De Gea ke Spanyol, United akan coba mengejar servis Oblak.

Namun demikian, United kabarnya harus menebus klausul Oblak di Atletico, yang kabarnya mencapai 100 juta euro. Setan Merah sendiri takkan gentar dengan nilai tersebut, karena mereka pasti juga akan mendapat kompensasi yang besar jika memang nanti Florentino Perez menjatuhkan pilihan ke De Gea.