Jamu Wolverhampton, Solskjaer Targetkan MU Raih Kemenangan

Jamu Wolverhampton, Solskjaer Targetkan MU Raih Kemenangan
Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer (c) AP Photo

Bola.net - Manajer Manchester United, Ole Gunnar Solskjaer sudah memasang target untuk timnya jelang duel melawan Wolverhampton di tengah pekan nanti. Solskjaer mengatakan bahwa timnya harus bekerja keras untuk mengamankan kemenangan di laga ini.

Manchester United akan kembali berduel dengan Wolverhampton. Kedua tim akan berhadapan di Old Trafford pada pertandingan ulangan babak ketiga FA Cup musim ini.

Dalam satu tahun terakhir, United tercatat sangat sering berjumpa dengan Wolves. Pertandingan di Old Trafford nanti adalah pertandingan kelima kedua tim dalam satu tahun terakhir.

Solskjaer mengakui bahwa Wolves adalah lawan yang bakal merepotkan timnya. "Kami sudah sering sekali berhadapan dengan mereka [Wolverhampton]," buka Solskjaer yang dikutip Manchester Evening News.

Baca komentar lengkap sang pelatih di bawah ini.

1 dari 3 halaman

Saling Memahami

Solskjaer menilai bahwa pertandingan yang digelar di Old Trafford nanti akan berjalan dengan sangat sengit sejak menit pertama.

Ia menilai kedua tim sudah saling mengenal satu sama lain dengan baik sehingga mereka sudah mengerti kekuatan dan kelemahan masing-masing.

"Kami akan menghadapi tim yang kurang lebih sangat mengenal kami, dan kami juga kurang lebih mengenal mereka dengan baik. Beberapa minggu lagi kami akan bertemu di Liga."

2 dari 3 halaman

Wajib Menang

Solskjaer sendiri berharap timnya bisa meraih kemenangan melawan Wolves kali ini. Ia menyebut timnya perlu melaju ke Final FA Cup, sehingga mereka harus melewat adangan dari Wolverhampton.

"Di pertandingan sebelumnya, kami bermain dengan baik di babak pertama namun mengecewakan di babak kedua. Namun kali ini kami bermain di kandang kami dan kami ingin lolos ke babak berikutnya, sementara saya yakin Nuno juga ingin timnya lolos."

"Turnamen ini adalah turnamen yang diimpikan semua orang untuk dimenangkan saat kita masih kecil. Saya sangat menyukai waktu saya berada di Final dan mengangkat trofi, jadi kami ingin lolos ke babak berikutnya." ujarnya.

3 dari 3 halaman

Sejarah Buruk

MU sendiri punya catatan buruk saat jumpa Wolves.

Setan Merah belum sekalipun menang melawan tim asal Midlands itu di lima pertemuan terakhir, dengan rincian tiga hasil imbang, dua kalah.

(Manchester Evening News)