
Bola.net - - David James menyebut Antonio Conte sebagai manajer yang mengagumkan, menyusul performa hebat timnas Italia di Euro 2016.
Usai memenangkan tiga trofi Serie A beruntun, Conte menangani tim nasional di 2014, sebelum akhirnya membawa mereka lolos ke putaran final kejuaraan antarnegara Eropa.
Di turnamen tersebut, Azzurri menunjukkan performa yang memikat, dan mampu masuk hingga babak perempat final, meski mengusung skuat yang dianggap banyak orang terburuk dalam beberapa dekade.
Conte mampu membuat timnya tampil memikat, salah satunya ketika menang 2-0 dan menyingkirkan Spanyol di babak 16 besar.
"Conte adalah manajer yang luar biasa karena Euro. Maksud saya, seseorang seperti Josep Guardiola memang sempurna, setidaknya seharusnya demikian. Dia banyak memenangkan trofi di Spanyol dan Liga Champions dua kali," tutur James di Calciomercato.
"Conte tidak sempurna, namun dia berbeda. Dia mengubah semuanya sebelum pertandingan melawan Spanyol dan mengalahkan mereka dengan cara yang spektakuler. Kemudian Italia bermain melawan Jerman dan saya berpikir, 'Tunggu dulu, di mana tim itu pergi?'."
"Namun demikian, anda masih bisa lihat apa yang ia bawa musim ini, Eden Hazard kesulitan tahun lalu, sekarang ia bangkit. Ada banyak orang heran apa yang dilakukan Victor Moses di Chelsea sebelumnya. Lihat dia sekarang!"
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 29 November 2016 20:28
-
Liga Inggris 29 November 2016 19:17
-
Liga Inggris 29 November 2016 15:21
-
Liga Inggris 29 November 2016 14:14
Nevin: Lawan Tottenham, Conte Jadikan Chelsea Sangat 'Italia'
-
Liga Inggris 29 November 2016 12:29
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 22 Maret 2025 07:15
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...