James Akan Kenakan Nomor Punggung Rooney di MU

James Akan Kenakan Nomor Punggung Rooney di MU
James Rodriguez (c) Real Madrid

Bola.net - - James Rodriguez dikabarkan sudah memilih nomor punggungnya di Manchester United.

Pemain Real Madrid itu belakangan ini selalu dikabarkan akan meninggalkan klub di musim panas, usai gagal mendapatkan tempat utama secara reguler di bawah asuhan Zinedine Zidane.

Sejumlah klub top Eropa dikabarkan tertarik untuk mendapatkan tanda tangannya, namun laporan di Spanyol menyebut ia sudah hampir pasti akan datang ke United.

James Rodriguez.James Rodriguez.

Laporan yang diturunkan oleh Don Balon mengklaim Jose Mourinho sudah memberikan lampu hijau untuk mendatangkan James. Disebutkan bahwa pemain Kolombia itu bahkan sudah memilih nomor punggung yang bakal ia kenakan di Old Trafford nanti.

James dikabarkan ingin merebut nomor punggung 10 yang dikenakan oleh sang kapten, Wayne Rooney.

Hal tersebut tentu saja membuat masa depan sang striker penuh ketidakpastian. Pemain Inggris itu belakangan memang disebut bakal hengkang di akhir musim nanti.

Rooney sendiri kabarnya masih ingin terus bermain, dan sudah mendapatkan penawaran untuk merumput di Everton, Tiongkok, dan MLS.