
Bola.net - Link streaming dan jadwal siaran langsung Liga Inggris yang tayang di Vidio hari ini, Sabtu 21 Oktober 2023. Salah satu pertandingan yang akan disiarkan Vidio hari ini adalah duel Manchester City vs Brighton.
Selain Vidio, pertandingan Premier League musim 2023/2024 juga bisa disaksikan lewat SCTV, Nex Parabola dan Moji.
Sebelum jeda internasional kemarin, Man City dipaksa menelan dua kekalahan beruntun di Premier League. Sang juara bertahan takluk 1-2 di kandang Wolverhampton dan menyerah 0-1 di markas Arsenal.
Advertisement
Laga kandang melawan Brighton nanti adalah laga yang perlu dioptimalkan oleh anak-anak asuh Josep Guardiola untuk kembali ke trek yang benar.
Namun, Man City harus mewaspadai Brighton. Salah satu alasannya adalah karena Brighton merupakan tim tertajam sejauh ini dengan torehan 21 gol mereka.
Partai Big Match
Hari ini, Vidio juga akan menyiarkan partai big match duel antara dua tim asal kota London, Chelsea vs Arsenal.
Chelsea mulai menunjukkan tanda-tanda kebangkitan. Dua laga terakhir di Premier League sukses mereka lalui dengan kemenangan. Namun, performa Arsenal lebih cemerlang. Di liga musim ini, mereka belum sekali pun tersentuh kekalahan.
Sebelum jeda internasional kemarin, Chelsea berturut-turut mengalahkan Fulham 2-0 dan meremukkan Burnley 4-1. Dua kemenagan itu semuanya diraih Chelsea di kandang lawan.
Sama seperti Chelsea, Arsenal juga menang dalam dua laga terakhirnya di Premier League. Arsenal menang 4-0 di kandang Bournemouth, lalu menaklukkan juara bertahan Manchester City di Emirates Stadium.
Chelsea menatap Derby London ini dengan percaya diri. Akan tetapi, jika mempertimbangkan konsistensi mereka, Arsenal sepertinya cukup layak difavoritkan untuk mencuri tiga poin di Stamford Bridge.
Yuk simak jadwal lengkap siaran langsung dan live streaming pekan ke-9 Premier League 2023/2024 di bawah ini ya Bolaneters.
Sabtu, 21 Oktober 2023
18:30 WIB - Liverpool vs Everton - Vidio
21:00 WIB - Bournemouth vs Wolverhampton - Vidio
21:00 WIB - Brentford vs Burnley - Vidio
21:00 WIB - Manchester City vs Brighton - Champions TV 5, Vidio
21:00 WIB - Newcastle vs Crystal Palace - Champions TV 6, Vidio
21:00 WIB - Nottingham Forest vs Luton Town - Vidio
23:30 WIB - Chelsea vs Arsenal - SCTV, Champions TV 5, Vidio
Minggu, 22 Oktober 2023
02:00 WIB - Sheffield United vs Manchester United - Champions TV 5, Vidio
22:30 WIB - Aston Villa vs West Ham - SCTV, Champions TV 5, Vidio
Selasa, 24 Oktober 2023
02:00 WIB - Tottenham vs Fulham - Champions TV 5, Vidio
Top Skor Premier League 2023/2024
8 Gol - Erling Haaland (Manchester City)
6 Gol - Son Heung-min (Tottenham), Alexander Isak (Newcastle)
5 Gol - Jarrod Bowen (West Ham), Mohamed Salah (Liverpool), Hwang Hee-chan (Wolverhampton)
4 Gol - Bryan Mbeumo (Brentford), Evan Ferguson (Brighton), Odsonne Edouard (Crystal Palace), Callum Wilson (Newcastle), Ollie Watkins (Aston Villa), Bukayo Saka (Arsenal)
3 Gol - Solly March (Brighton), Taiwo Awoniyi (Nottingham Forest), Kaoru Mitoma (Brighton), Darwin Nunez (Liverpool), Dominic Solanke (Bournemouth), Julian Alvarez (Manchester City), Carlton Morris (Luton Town), Douglas Luiz (Aston Villa), Martin Odegaard (Arsenal)., Lyle Foster (Burnley), Mathias Jensen (Brentford), Abdoulaye Doucoure (Everton), Raheem Sterling (Chelsea).
Klasemen Premier League 2023/2024
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Italia 20 Oktober 2023 18:00
Presiden Napoli Indikasikan Victor Osimhen Bisa Dijual di Januari 2024
-
Liga Inggris 20 Oktober 2023 15:03
-
Liga Inggris 20 Oktober 2023 11:30
-
Liga Inggris 20 Oktober 2023 10:30
Chelsea vs Arsenal: The Blues yang Lagi Gak Jelas Justru Berbahaya!
-
Liga Inggris 20 Oktober 2023 10:00
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 05:29
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 05:24
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:12
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...