Jadwal Siaran Langsung Premier League di Mola TV Hari Ini, Minggu 21 November 2021

Jadwal Siaran Langsung Premier League di Mola TV Hari Ini, Minggu 21 November 2021
The Big Six Premier League. (c) AP Photo

Bola.net - Jadwal siaran langsung Premier League atau Liga Inggris 2021/2022 di Mola TV hari ini, Minggu 21 November 2021. Semua duel EPL di hari Minggu ini akan ditayangkan di Mola TV.

Pekan ke-12 EPL sudah memainkan delapan pertandingan pada hari Sabtu (20/11) kemarin. Ada beberapa hasil yang cukup mengejutkan seperti kekalahan 4-1 Manchester United atas Watford dan pembantaian Arsenal oleh Liverpool di Anfield.

Namun pekan ke-12 EPL ini masih menyisakan tiga laga seru. Salah satunya adalah pertandingan Tottenham vs Leeds United yang akan disiarkan secara langsung di Mola TV.

Semua mata akan tertuju kepada Tottenham di laga ini. Karena ini merupakan pertandingan kedua Antonio Conte sebagai manajer Tottenham.

Di pertandingan pertama melawan Everton, The Lillywhites hanya mampu bermain imbang 0-0. Jadi para penggemar sepak bola Inggris tidak sabar menyaksikan bagaimana aksi Tottenham setelah jeda internasional ini.

Yuk simak jadwal selengkapnya di bawah ini, Bolaneters!

1 dari 3 halaman

Siaran Langsung Liga Inggris di Mola TV

Minggu, 21 November 2021

  • 21:00 WIB: Manchester City vs Everton (Mola TV)
  • 23:30 WIB: Tottenham Hotspur vs Leeds United (Mola TV, SCTV)
2 dari 3 halaman

Hasil-Hasil Premier League

  • Leicester City 0-3 Chelsea
  • Newcastle 3-3 Brentford
  • Burnley 3-3 Crystal Palace
  • Aston Villa 2-0 Brighton
  • Watford 4-1 Man United
  • Wolverhampton 1-0 West Ham
  • Norwich City 2-1 Southampton
  • Liverpool 4-0 Arsenal