Jadwal Siaran Langsung Premier League Akhir Pekan Ini, 14-15 Agustus 2021

Jadwal Siaran Langsung Premier League Akhir Pekan Ini, 14-15 Agustus 2021
The Big Six Premier League. (c) AP Photo

Bola.net - Jadwal pertandingan matchday ke-1 Premier League musim 2021/2022 akhir pekan ini, 14-15 Agustus 2021. Juara bertahan Manchester City akan memulai kiprahnya dengan menjamu Tottenham pada hari Minggu malam WIB. Laga ini akan disiarkan SCTV.

Man City akan menjadi tamu bagi Tottenham. Sang tuan rumah memang telah berganti manajer, di mana mulai musim ini mereka ditangani Nuno Espirito Santo. Selain itu, masih ada juga teka-teki seputar masa depan Harry Kane. Namun, bagi Manchester City, ini tetap sebuah lawatan yang tidak mudah.

Demi menjaga reputasi sebagai juara bertahan, Manchester City tidak boleh sampai kalah. Terlebih lagi, pasukan Josep Guardiola tentu dituntut untuk bangkit usai dikalahkan Leicester City di Community Shield.

1 dari 4 halaman

Newcastle United vs West Ham

Duel Newcastle United vs West Ham akan digelar di Stadion St. James' Park, Minggu (15/8/2021) malam WIB.

Newcastle punya sesi pramusim yang sangat bagus. Pada dua laga terakhirnya, The Magpies menang atas Burton Albion dan Norwich City. Pasukan Steve Bruce mencetak lima gol dan tidak kebobolan.

Seperti Newcastle, West Ham juga tampil cukup bagus pada sesi pramusim. The Hammers tidak pernah kalah pada laga uji coba. Pada laga terakhirnya, pasukan David Moyes menang dengan skor 2-0 dari Atalanta.

Musim lalu, Newcastle menang dengan skor 3-2 atas West Ham di kandang. Sementara, sebagai tamu, Newcastle kalah dengan skor 2-0.

Simak jadwal lengkap pekan pertama Premier League musim 2021/2022 di bawah ini ya Bolaneters.

2 dari 4 halaman

Jadwal dan Siaran Lansung

Minggu, 15 Agustus 2021

  • 22.30 WIB - Tottenham vs Manchester City - SCTV, Mola TV
  • 20.00 Newcastle United vs West Ham - Mola TV
3 dari 4 halaman

Hasil pertandingan

Sabtu, 14 Agustus 2021

  • Brentford 2-0 Arsenal
  • Manchester United 5-1 Leeds United
  • Burnley 1-2 Brighton & Hove Albion
  • Chelsea 3-0 Crystal Palace
  • Everton 3-1 Southampton
  • Leicester City 1-0 Wolverhampton
  • Watford 3-2 Aston Villa
  • Norwich City 0-3 Liverpool
4 dari 4 halaman

Klasemen Premier League

Standings provided by SofaScore LiveScore