
Bola.net - Operator Premier League telah resmi mengumumkan jadwal Liga Inggris musim 2023/2024. Ada sejumlah jadwal menarik tersaji.
Sejak awal Juni kemarin, Premier League 2022/2023 resmi berakhir. Manchester City resmi dinobatkan sebagai juara Liga Inggris musim lalu.
Seperti musim-musim sebelumnya, ada break sekitar dua bulan sebelum musim baru digelar. Premier League musim 2023/2024 dikonfirmasi akan dimulai pada tanggal 11 Agustus 2023 mendatang.
Advertisement
Turnamen ini akan digelar selama 38 pekan. Jika tidak halangan, pekan terakhir EPL 2023/2024 akan digelar pada hari Minggu, 19 Mei 2024 mendatang.
Bagaimana Jadwal Premier League musim ini? Simak selengkapnya di bawah ini.
Duel Para Juara
Premier League musim 2023/2024 akan dibuka dengan duel antar Juara. Juara Premier League, Manchester City akan bertemu dengan juara Championship musim lalu, Burnley.
Pertandingan ini akan digelar di Turf Moor, kandang Burnley. Vincent Kompany akan menjalani debutnya sebagai manajer EPL melawan mantan klubnya sendiri.
Ini bukan pertama kali Kompany bertemu Manchester City. Musim lalu ia sempat bertemu The Cityzens di ajang FA Cup sehingga ini akan jadi pembuktian legenda City tersebut.
Arsenal Jumpa Lawan Mudah
Runner up Premier League musim lalu, Arsenal mendapatkan jadwal yang relatif enteng di pekan pertama Premier League 2023/2024 mendatang.
The Gunners akan menghadapi Nottingham Forest. Forest sendiri musim lalu nyaris terdegradasi namun mereka berhasil bangkit di pekan-pekan terakhir.
Mikel Arteta bertekad memenangkan pertandingan pekan pertama ini, agar mereka tidak terselip lagi dalam perburuan gelar juara seperti musim lalu.
Partai Big Match
Di pekan pertama nanti, Premier League menyuguhkan satu partai big match. Dua tim top Inggris, Chelsea dan Liverpool akan saling berhadapan di Stamford Bridge.
Kedua tim musim lalu finish di posisi yang kurang baik. Liverpool finish di peringkat lima sementara Chelsea finish di peringkat 12.
Laga perdana ini akan menjadi momentum bagi kedua klub untuk bangkit di musim depan. Sementara laga ini akan jadi pembuktian bagi Mauricio Pochettino yang ditunjuk jadi manajer baru The Blues.
Lawan Menyusahkan
Sementara Manchester United sendiri akan menutup pertandingan pekan pertama EPL 2023/2024. Mereak akan bermain pada hari Senin, 14 Agustus 2023 mendatang.
Lawan yang akan mereka hadapi adalah Wolverhampton. Tim asal Midlands ini beberapa musim terakhir kerap membuat MU kesulitan.
Bermain di Old Trafford, Setan Merah tentu ingin meraih poin penuh agar mereka bisa meraih poin yang maksimal dan bersaing untuk trofi juara.
Jadwal Pekan Pertama Premier League 2023/2024
Jumat, 11 Agustus 2023
Burnley v Man City
Sabtu, 12 Agustus 2023
Arsenal v Nottingham Forest
AFC Bournemouth v West Ham
Brighton v Luton Town
Everton v Fulham
Sheff Utd v Crystal Palace
Newcastle v Aston Villa
Minggu, 13 August 2023
Brentford v Spurs
Chelsea v Liverpool
Senin, 14 August 2023
Man Utd v Wolves
Jadwal 10 Pekan Pertama Manchester City
11/8/2023 Burnley vs Man City
19/8/2023 Manchester City vs Newcastle United
26/8/2023 Sheffiled United vs Manchester City
2/9/2023 Manchester City vs Fulham
16/9/2023 West Ham vs Manchester City
23/9/2023 Manchester City vs Nottingham Forest
30/9/2023 Manchester City vs Wolverhampton Wanderers
7/10/2023 Arsenal vs Manchester City
21/10/2023 Manchester City vs Brighton
28/10/2023 Manchester United vs Manchester City
Jadwal 10 Pekan Pertama Arsenal
12/8/2023 Arsenal vs Nottingham Forest
19/8/2023 Crystal Palace vs Arsenal
26/8/2023 Arsenal vs Fulham
2/9/2023 Arsenal vs Manchester United
16/9/2023 Everton vs Arsenal
23/9/2023 Arsenal vs Tottenham
30/9/2023 Bournemouth vs Arsenal
7/10/2023 Arsenal vs Manchester City
21/10/2023 Chelsea vs Arsenal
28/20/2023 Arsenal vs Sheffield United
Jadwal 10 Pekan Pertama Manchester United
14/8/2023 Manchester United vs Wolverhampton
19/8/2023 Tottenham vs Manchester United
25/8/2023 Manchester United vs Nottingham Forest
2/9/2023 Arsenal vs Manchester United
16/9/2023 Manchester United vs Brighton
23/9/2023 Burnley vs Manchester United
30/9/2023 Manchester United vs Crystal Palace
7/10/2023 Manchester United vs Brentford
21/10/2023 Sheffield United vs Manchester United
28/10/2023 Manchester United vs Manchester City
Jadwal 10 Pekan Pertama Liverpool
13/8/2023 Chelsea vs Liverpool
19/8/2023 Liverpool vs Bournemouth
26/8/2023 Newcastle vs Liverpool
2/9/2023 Liverpool vs Aston Villa
16/9/2023 Wolverhampton vs Liverpool
22/9/2023 Liverpool vs West Ham
30/9/2023 Tottenham vs Liverpool
7/10/2023 Brighton vs Liverpool
21/10/2023 Liverpool vs Everton
28/10/2023 Liverpool vs Nottingham Forest
Jadwal 10 Pekan Pertama Chelsea
13/8/2023 Chelsea vs Liverpool
19/8/2023 West Ham vs Chelsea
26/8/2023 Chelsea vs Luton Town
2/9/2023 Chelsea vs Nottingham Forest
16/9/2023 Bournemouth vs Chelsea
23/9/2023 Chelsea vs Aston Villa
30/9/2023 Fulham vs Chelsea
7/10/2023 Burnley vs Chelsea
21/10/2023 Chelsea vs Arsenal
28/10/2023 Chelsea vs Brentford
Klasemen Premier League
(EPL)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 14 Juni 2023 20:00
Digosipkan Bakal Angkut Kylian Mbappe, Chelsea: Maaf Gak Dulu!
-
Liga Inggris 14 Juni 2023 19:20
Joao Felix Bakal Kembali ke Inggris, Gabung Manchester United?
-
Liga Inggris 14 Juni 2023 17:40
Perkuat Lini Pertahanan, Chelsea Ingin Bajak Pemain Real Madrid Ini?
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 10:15
-
Voli 20 Maret 2025 10:09
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:54
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:46
-
Liga Inggris 20 Maret 2025 09:45
-
Tim Nasional 20 Maret 2025 09:45
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...