Jadwal Pramusim Nuremberg vs Arsenal Hari Ini, Jumat 14 Juli 2023

Jadwal Pramusim Nuremberg vs Arsenal Hari Ini, Jumat 14 Juli 2023
Selebrasi Gabriel Jesus usai cetak gol di laga Arsenal vs Wolverhampton, Liga Inggris 2022-2023 (c) AP Photo/Kin Cheung

Bola.net - Jadwal pertandingan Nuremberg vs Arsenal, Jumat (14/7/2023). Kedua tim bakal bertemu dalam laga pramusim jelang 2023-2024, kick-off jam 00-00 WIB.

Pertandingan Nuremberg (Nurnberg) kontra Arsenal sepertinya memang jadi salah satu tradisi kedua tim di pramusim. Musim lalu, kedua tim juga bertemu dalam laga pramusim.

Saat itu, 8 Juli 2022, Arsenal menghajar Nuremberg dengan skor telak 5-3. Pertandingan dimainkan di Max-Morlock-Stadion, stadion yang sama untuk pertemuan ulang di tahun 2023 ini.

Melihat daftar skuad Arsenal yang sudah bergabung di pramusim, seharusnya pertandingan berjalan cukup seru. Yuk cek jadwal Nuremberg vs Arsenal malam ini, Bolaneters!

1 dari 2 halaman

Jadwal pertandingan

Pertandingan: Nuremberg vs Arsenal
Stadion: Max-Morlock-Stadion
Waktu: Jumat, 14 Juli 2023
Kick-off: 00.00 WIB
Live streaming: Arsenal.com

2 dari 2 halaman

Perkiraan susunan pemain

Nuremberg XI: Wintzheimer; Gyamerah, Lawrence, Gurleyen, Handwerker; Geis, Duman; Castrop, Okunuki, Hayashi; Duah

Arsenal XI: Ramsdale; White, Holding, Gabriel, Tierney; Odegaard, Jorginho, Havertz; Saka, Jesus, Trossard