Jadwal Liga Inggris Hari Ini: MU vs West Ham dan Liverpool vs Chelsea

Jadwal Liga Inggris Hari Ini: MU vs West Ham dan Liverpool vs Chelsea
Premier League, Liverpool vs Chelsea (c) Bola.net

Bola.net - Jadwal pertandingan Premier League pada Kamis (23/7/2020) dini hari WIB. Selain duel Manchester United vs West Ham United, ada pula laga besar antara Liverpool vs Chelsea.

Sang juara Liverpool akan berhadapan dengan peringkat 3 Chelsea di pekan ke-37 Premier League 2019/20, Kamis (23/7/2020). Dua tim ini mengusung misi yang berbeda.

Ini akan menjadi laga kandang terakhir Liverpool di Premier League 2019/20. Sejauh ini, Liverpool telah meraih 17 kemenangan, satu hasil imbang, dan belum terkalahkan (M17 S1 K0). The Reds bertekad melalui liga musim ini tanpa sekali pun tersentuh kekalahan di kandang.

Sedangkan, Manchester United akan menghadapi peringkat 15 West Ham di pekan ke-37 Premier League 2019/20, Kamis (23/7/2020). United membutuhkan kemenangan guna membuka jalan untuk finis di empat besar.

United baru saja disingkirkan Chelsea di semifinal Piala FA. Setan Merah hanya mencetak satu gol lewat penalti Bruno Fernandes, dan akhirnya kalah 1-3.

Bagi West Ham, laga ini punya arti yang sangat penting karena mereka berjuang lolos dari degradasi. West Ham pun kini cuma butuh tambahan satu poin dari dua laga tersisa untuk memastikan diri bertahan di Premier League.

Simak jadwal pertandingan Liga Inggris hari ini selengkapnya di bawah ini.