Jadwal dan Siaran Chelsea vs Leeds United Hari Ini, 6 Desember 2020

Jadwal dan Siaran Chelsea vs Leeds United Hari Ini, 6 Desember 2020
Premier League, Chelsea vs Leeds United (c) Bola.net

Bola.net - Chelsea menjamu Leeds United pada laga pekan ke-11 Premier League 2020/21, Minggu (6/12/2020) dini hari WIB. Chelsea begitu bersemangat menatap laga di Stamford Bridge ini.

Chelsea baru saja mengalahkan tuan rumah Sevilla 4-0 di Liga Champions. Empat gol Chelsea semuanya diborong oleh Olivier Giroud. Kemenangan telak itu juga memastikan Chelsea jadi juara Grup E.

Dengan hasil itu, berarti Chelsea tak terkalahkan dalam 15 laga terakhirnya di semua kompetisi (M9 S6 K0). Melihat form mereka, pasukan Frank Lampard pun begitu difavoritkan saat menjamu anak-anak asuh Marcelo Bielsa di Stamford Bridge.

Di lain pihak, performa Leeds kurang meyakinkan. Sempat menggebrak di beberapa pekan awal, dengan mencetak delapan gol hanya dalam tiga pertandingan pertama, Leeds belakangan sedang kesulitan membobol gawang lawan.

Leeds hanya menang sekali dalam empat laga terakhirnya di Premier League. Parahnya lagi, Leeds juga hanya bisa mencetak total tiga gol dalam empat laga tersebut.

1 dari 2 halaman

Jadwal dan Siaran

  • Chelsea vs Leeds United
  • Jadwal: Minggu, 6 Desember 2020
  • Kick Off: Pkl 03.00 WIB
  • Venue: Stamford Bridge
  • Live: Mola TV
2 dari 2 halaman

Perkiraan Susunan Pemain

Chelsea (4-3-3): Mendy; James, Zouma, Silva, Chilwell; Kovacic, Kante, Mount; Ziyech, Giroud, Werner.

Leeds (4-4-1-1): Meslier; Dallas, Cooper, Koch, Ayling; Alioski, Phillips, Klich, Raphinha; Rodrigo; Bamford.