Jadwal Arsenal Hari Ini, Minggu 4 Februari 2024: Semangat Revans Lawan Liverpool

Jadwal Arsenal Hari Ini, Minggu 4 Februari 2024: Semangat Revans Lawan Liverpool
Selebrasi Buayo Saka dkk. dalam laga Premier League 2023/2024 antara Nottingham Forest vs Arsenal, Rabu (31/1/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Rui Vieira

Bola.net - Jadwal pertandingan klub Premier League, Arsenal, melawan Liverpool pada hari Minggu, 4 Februari 2024.

Laga Arsenal vs Liverpool ini merupakan duel pekan ke-23 Liga Inggris 2023/2024. Pertandingan ini akan digelar di Emirates Stadium pada pukul 23.30 WIB.

Arsenal sebelumnya sudah dua kali bertemu dengan Liverpool. Pada Desember 2023 kemarin, The Gunners bisa menahan imbang The Reds 1-1 di Anfield.

Arsenal kemudian berduel lagi lawan Liverpool di Emirates Stadium pada awal Januari 2024 di pentas FA Cup. Namun bukannya menang, mereka malah keok 0-2!

Arsenal kini akan menjamu Liverpool lagi di pentas Liga Inggris. Tentu saja, The Gunners berharap bisa membalaskan dendam kekalahan mereka di Piala FA sebelumnya. Kemenangan juga akan membantu pasukan Mikel Arteta untuk bisa memepet The Reds di klasemen sementara Liga Inggris

Untuk laga ini, Arsenal tak akan diperkuat oleh Jurrien Timber, Fabio Vieira, dan Thomas Partey yang cedera. Sementara Takehiro Tomiyasu belum balik dari Piala Asia 2023.

1 dari 5 halaman

Prediksi Susunan Pemain

Prediksi Susunan Pemain

Skuad Liverpool merayakan gol Conor Bradley ke gawang Chelsea di laga pekan ke-22 Premier League 2023/2024 di Anfield, Kamis (01/02/2024) dini hari WIB. (c) AP Photo/Jon Super

Arsenal (4-3-3): Raya; Zinchenko, Magalhaes, Saliba, White; Rowe, Rice, Odegaard; Martinelli, Jesus, Saka.

Pelatih: Mikel Arteta.

Liverpool (4-3-3): Alisson; Gomez, Van Dijk, Konate, Alexander-Arnold; Jones, Mac Allister, Szoboszlai; Diaz, Nunez, Jota.

Pelatih: Jurgen Klopp.

2 dari 5 halaman

Head to Head

Head to Head

Selebrasi Gabriel Jesus dkk. dalam laga Premier League antara Nottingham Forest vs Arsenal, Rabu (31/1/2024). (c) AP Photo/Rui Vieira

5 Pertemuan Terakhir
07-01-2024 Arsenal 0-2 Liverpool (FA Cup)
24-12-2023 Liverpool 1-1 Arsenal (Premier League)
09-04-2023 Liverpool 2-2 Arsenal (Premier League)
09-10-2022 Arsenal 3-2 Liverpool (Premier League)
17-03-2022 Arsenal 0-2 Liverpool (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Arsenal (K-K-K-M-M)
29-12-23 Arsenal 0-2 West Ham (Premier League)
31-12-23 Fulham 2-1 Arsenal (Premier League)
07-01-24 Arsenal 0-2 Liverpool (FA Cup)
20-01-24 Arsenal 5-0 Palace (Premier League)
31-01-24 Forest 1-2 Arsenal (Premier League).

5 Pertandingan Terakhir Liverpool (M-M-S-M-M)
11-01-24 Liverpool 2-1 Fulham (EFL Cup)
21-01-24 Bournemouth 0-4 Liverpool (Premier League)
25-01-24 Fulham 1-1 Liverpool (EFL Cup)
28-01-24 Liverpool 5-2 Norwich (FA Cup)
01-02-24 Liverpool 4-1 Chelsea (Premier League).

3 dari 5 halaman

Statistik

Statistik

Selebrasi Diogo Jota dalam laga Premier League antara Liverpool vs Chelsea, Kamis (1/2/2024). (c) AP Photo/Jon Super
  • Arsenal cuma menang 1 kali dalam 9 laga terakhir vs Liverpool di semua kompetisi (M1 S3 K5).
  • Arsenal memenangi 2 laga terakhir di Premier League, mencetak total 7 gol dan cuma kebobolan total 1 gol.
  • Arsenal baru menelan 1 kekalahan kandang di Premier League musim ini (M8 S2 K1).
  • Arsenal selalu mencetak minimal 2 gol dalam 5 dari 6 laga kandang terakhir di Premier League.
  • Arsenal 2 kali nirbobol dalam 3 laga kandang terakhir di Premier League: menang 2-0 vs Brighton, kalah 0-2 vs West Ham, menang 5-0 vs Palace.
  • Liverpool tak terkalahkan dalam 15 laga terakhir di Premier League (M10 S5 K0).
  • Liverpool selalu menang dalam 4 laga terakhir di Premier League.
  • Liverpool selalu mencetak 4 gol dalam 3 laga terakhir di Premier League: 4-2 vs Newcastle, 4-0 vs Bournemouth, 4-1 vs Chelsea.
  • Liverpool cuma kebobolan total 1 gol dalam 4 laga tandang terakhir di Premier League.
  • Liverpool selalu menang dalam 4 laga tandang terakhir di Premier League: 2-0 vs Sheffield, 2-1 vs Palace, 2-0 vs Burnley, 4-0 vs Bournemouth.
4 dari 5 halaman

Jadwal Arsenal

Jadwal Arsenal

Selebrasi Gabriel Jesus dalam laga Premier League antara Nottingham Forest vs Arsenal, Rabu (31/1/2024). (c) AP Photo/Rui Vieira

Pertandingan: Arsenal vs Liverpool

Stadion: Emirates Stadium

Hari: Minggu, 4 Februari 2024

Kickoff: 23.30 WIB

Live: -

Live streaming: Vidio - KLIK DI SINI

Jangan lupa Bolaneters, ikuti terus update berita Arsenal terbaru dan seputar sepak bola top Eropa, termasuk hasil dan klasemen terbaru Liga Inggris hari ini di Bola.net. Kalian juga bisa lho memantau jadwal lengkap Premier League dan jadwal lengkap Arsenal di situs kebanggaan kalian ini. Jangan kelewatan ya.