
Bola.net - Manajer Manchester United, Erik Ten Hag tidak mau berkomentar banyak seputar kepindahan Jadon Sancho ke Borussia Dortmund. Ia hanya mendoakan sang winger bisa sukses di masa peminjamannya ini.
Sejak bulan September kemarin, Ten Hag memang sedang perang dingin dengan Sancho. Situasi itu menyebabkan Ten Hag membekukan Sancho dari kegiatan tim utama MU dalam empat bulan terakhir.
Kemarin, Sancho resmi meninggalkan Manchester United. Ia kembali ke Jerman untuk bergabung dengan Borussia Dortmund sebagai pemain pinjaman.
Advertisement
Baru-baru ini Ten Hag dimintai tanggapan mengenai kepindahan Sancho ini. Seperti apa respon sang manajer?
Simak informasi selengkapnya di bawah ini.
Semoga Membaik
Dalam konferensi persnya baru-baru ini, Ten Hag memilih pelit bicara seputar kepindahan Sancho.
Ia hanya mendoakan sang winger agar bisa menjalani masa peminjamannya dengan optimal di Borussia Dortmund.
"Saya hanya berharap ia bisa bermain dengan baik di sana [Dortmund]," ungkap Ten Hag.
Doakan yang Terbaik
Ten Hag sendiri ogah membahas lebih lanjut perkara Sancho, terutama terkait pembekuannya di skuat Setan Merah.
Ia menilai semua itu sudah berlalu, dan ia mendoakan sang winger agar bisa menemukan permainan terbaiknya di Dortmund.
"Saya mendoakan yang terbaik untuknya. Saya harap dia bisa bermain dengan baik dan ia mendapatkan kesuksesan di sana," pungkasnya.
Tidak Permanen
Ten Hag sendiri akan bertemu kembali dengan Sancho di musim panas nanti.
MU hanya meminjamkan sang winger selama enam bulan ke Dortmund, di mana tidak ada klausul pembelian permanen dalam kontrak sang winger.
Klasemen Premier League
(Manchester Evening News)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 11 Januari 2024 20:11
Resmi, Manchester United Pinjamkan Jadon Sancho ke Borussia Dortmund
-
Liga Inggris 11 Januari 2024 19:12
Mau Jadi Gelandang Top, Kobbie Mainoo Diminta Berguru ke Declan Rice
-
Liga Inggris 11 Januari 2024 18:22
Bukan ke Asia, Manchester United Gelar Pra Musim 2024 di Amerika Serikat?
-
Liga Inggris 11 Januari 2024 17:39
Jarrad Branthwaite Diincar MU dan Real Madrid, Begini Kata Bos Everton
LATEST UPDATE
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 06:01
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:52
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:41
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 05:32
-
Amerika Latin 21 Maret 2025 05:30
MOST VIEWED
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...