Jadi Target MU, Muller Tunda Nego Kontrak

Jadi Target MU, Muller Tunda Nego Kontrak
Thomas Muller (c) AFP
- Thomas Muller dikabarkan menunda pembicaraan kontrak baru dengan Bayern Munchen.


Bayern sebelumnya sudah mengadakan negosiasi dengan Jerome Boateng dan David Alaba, terkait kontrak anyar, dan mereka ingin melakukan hal yang sama pada Muller.


Namun demikian, Kicker mengabarkan bahwa Muller sejauh ini masih menolak menghadiri pertemuan dengan klubnya, yang bakal membuat ia memastikan komitmen untuk bertahan lebih lama di Allianz Arena.


Bayern ingin memperpanjang kontrak Muller dari 2020 menjadi 2021, dengan beberapa kondisi yang ditingkatkan, salah satunya terkait kenaikan gaji sang bintang.


Namun demikian, seiring dengan ketertarikan yang muncul dari Manchester United, Muller menolak usaha Bayern tersebut, yang tentu bakal makin memancing spekulasi mengenai kepergiannya dari Jerman.


Muller sendiri sudah masuk radar United sejak Van Gaal mulai menangani klub dua musim lalu. [initial]




 (kick/rer)