
Bola.net - - Kiper Manchester City, Claudio Bravo, mengaku perasaannya campur aduk usai ia menjadi pahlawan di babak adu penalti Piala Liga semalam.
Bravo menepis eksekusi Alfred N'Diaye dan Conor Coady untuk memastikan City menang 4-1 atas Wolves, setelah kedua tim bermain imbang 0-0 di waktu normal dan tambahan.
Kiper Chile mengatakan laga berjalan sulit untuk City, yang sudah begitu dominan musim ini namun tak mampu membongkar pertahanan tim pemuncak klasemen Championship.
"Perasaan saya campur aduk karena itu pertandingan yang sulit untuk kami. Kami tak terbiasa dengan ini. Mereka menciptakan banyak peluang, mereka bisa mencetak gol, namun untungnya kami bisa memastikan kemenangan dengan adu penalti," jelas Bravo di FFT.
Claudio Bravo.
Bravo sendiri sempat membuat tiga penyelamatan vital di laga tadi.
Dan pemain 34 tahun mengatakan: "Ketika anda memainkan pertandingan seperti ini, anda akan asyik menyerang dan tak sadar meninggalkan banyak ruang di belakang. Mereka punya dua pemain depan yang cepat dan mereka memberikan kami banyak bahaya, namun untungnya mereka tak bisa mencetak gol."
"Namun itulah yang biasa kami lakukan, dan biasanya itu bekerja dengan baik. Namun hari ini semuanya lebih sulit."
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 19:03
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 16:10
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:50
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:30
-
Liga Inggris 24 Oktober 2017 15:20
LATEST UPDATE
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:43
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:40
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 06:27
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:50
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 05:23
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...