Jadi Pemuncak Klasemen, Mourinho Sebut Tottenham Punya Motivasi Lebih Kalahkan Arsenal

Jadi Pemuncak Klasemen, Mourinho Sebut Tottenham Punya Motivasi Lebih Kalahkan Arsenal
Premier League, Tottenham vs Arsenal (c) Bola.net

Bola.net - Manajer Tottenham, Jose Mourinho mengklaim bahwa laga derby London Utara versus Arsenal, Minggu (6/12/2020) besok akan lebih seru dari biasanya.

Tottenham datang ke pertandingan akbar ini dengan status sebagai pemuncak klasemen sementara Premier League. Poin 21 yang dimiliki Spurs sama dengan raihan poin milik tim peringkat kedua, Liverpool.

Sementara itu, Arsenal hingga kini masih tercecer di peringkat 14 klasemen dengan selisih delapan poin dari Tottenham.

1 dari 2 halaman

Klaim Mourinho

Mourinho mengakui bahwa posisi Spurs di klasemen saat ini bakal berdampak pada laga derby melawan Arsenal, dan dijamin bakal berbeda dengan derby-derby sebelumnya.

“Ini lebih berarti bila kita tidak berada pada posisi kita sekarang. Karena sekarang kami berada dalam posisi yang bagus, ini sedikit berbeda," ujar Mourinho seperti dikutip Goal International.

"Karena kami menginginkan poin, kami tidak hanya seperti: 'Kami ingin mengalahkan Arsenal karena mengalahkan Arsenal adalah satu-satunya hal bagus yang dapat kami berikan kepada penggemar kami.'," imbuhnya.

“Itu terjadi musim lalu ketika kami melawan Arsenal di paruh terakhir musim. Kala ttu tentang menang melawan Arsenal untuk memberikan sesuatu yang bagus, untuk merasakan kesenangan," tukasnya.

2 dari 2 halaman

Tetap Ingat Rivalitas

Mourinho menegaskan bahwa rivalitas Spurs dan Arsenal di wilayah London Utara memang membuat pertemuan kedua tim sangat berarti bagi para suporter kedua klub.

“Namun, kami tidak pernah melupakan fakta bahwa ada rivalitas sejarah dan artinya bagi para fans. Bahkan untuk orang-orang yang tidak lahir di Tottenham, dan banyak dari kita berada dalam situasi ini," tutur Mourinho.

"Saat Anda tiba di klub, Anda memahami budayanya, Anda mempelajari budayanya dan Anda berbagi nilai dengan para penggemar." tandasnya.

Sumber: Goal International