Jadi Pemain Terbaik Man City, Lampard Terkejut

Jadi Pemain Terbaik Man City, Lampard Terkejut
Frank Lampard (c) AFP
Bola.net - Gelandang Manchester City, Frank Lampard mengaku tak percaya dirinya terpilih sebagai pemain terbaik bulan September pilihan suporter The Citizens.

Seperti diketahui, Lampard yang merupakan pemain pinjaman dari klub MLS, New York City tampil gemilang pada bulan lalu. Salah satunya saat menyelamatkan City dari kekalahan saat melawan mantan klubnya, Chelsea.

Terpilih menjadi pemain terbaik Manchester City untuk bulan September, Lampard mengaku terkejut karena perolehan suaranya mengalahkan James Milner dan David Silva.

"Bila seseorang mengatakan bahwa saya akan menjadi pemain terbaik bulanan pilihan penggemar saat awal saya di sini, saya tak akan percaya mereka," ujarnya.

"Mengalahkan James Milner dan David Silva benar-benar membuat saya tersanjung. Terutama Milner, yang telah memiliki awal fantastis musim ini dan seseorang yang jarang mendapatkan pujian yang layak," tandasnya.[initial]

 (tds/dzi)