
Bola.net - Penyerang Manchester United, Odion Ighalo merasa gembira membantu timnya lolos ke babak perempat final FA Cup. Ighalo menyebut timnya bisa lolos bukan karena dirinya seorang, tetapi berkat kerjasama tim.
Dini hari tadi, Ighalo dipercaya menjadi starter melawan Derby County. Setan Merah sempat dibuat kesulitan setelah tuan rumah tampil agresif sejak awal babak pertama.
Namun ketika wasit meniup peluit tanda berakhirnya pertandingan, United dinyatakan menang dengan skor 3-0. Adalah Ighalo yang menjadi pahlawan MU dengan menyumbangkan dua gol bagi Setan Merah.
Advertisement
Ighalo merasa senang bisa kembali mencetak gol kali ini. "Saya merasa senang bisa mencetak dua gol hari ini," ujar Ighalo kepada MUTV.
Baca komentar lengkap sang striker di bawah ini.
Kerja Keras Tim
Ighalo menolak disebut sebagai sosok penentu kelolosan Manchester United ke babak perempat final.
Ia menyebut seluruh pemain MU tampil ciamik pada laga itu sehingga mereka bisa meraih kemenangan di Pride Park.
"Hari ini tim kami bekerja sangat keras sehingga kami bisa menang. Yang terpenting adalah kami bisa lolos ke perempat final, sehingga saya sangat gembira."
Start Kurang Maksimal
Pada kesempatan ini, Ighalo juga mengakui bahwa United sempat dibuat kewalahan dengan permainan The Rams di awal babak pertama.
Namun ia bersyukur timnya bisa menjinakkan perlawanan Derby dan lolos ke babak berikutnya.
"Hari ini kami tidak mengawali pertandingan dengan baik. Namun setelah 20-25 menit, kami berhasil menguasai jalannya pertandingan dan kami berhasil mencetak gol." ujar striker asal Nigeria itu.
Lawan Berikutnya
Lawan Manchester United di babak perempat final FA Cup sudah ditentukan.
Mereka akan menghadapi Norwich City pada tanggal 21 Maret mendatang.
(MUTV)
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Maret 2020 23:25
Jamu Manchester City, Manchester United Diprediksi Bakal Keok
-
Liga Inggris 5 Maret 2020 21:00
Solskjaer Ancam akan Tendang Pemain yang Tidak Berkontribusi bagi MU
-
Liga Inggris 5 Maret 2020 20:53
Liverpool Dipercaya tak Bakal Ikut Gabung Perburuan Jude Bellingham
LATEST UPDATE
-
Piala Dunia 21 Maret 2025 23:59
-
Asia 21 Maret 2025 23:58
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:55
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:46
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 23:21
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 23:04
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...