Jack Wilshere Kedapatan Merokok, Wenger Santai

Jack Wilshere Kedapatan Merokok, Wenger Santai
Jack Wilshere (c) AFP
Bola.net - Pelatih Arsenal, Arsene Wenger mengaku tak mau berkomentar lebih jauh terkait beredarnya foto Jack Wilshere yang kedapatan menghisap rokok. Menurutnya, dia akan berbicara terlebih dahulu dengan Wilshere untuk mengetahui apa yang sebenarnya terjadi.

Seperti diketahui, beberapa waktu lalu beredar foto yang menunjukkan bahwa Wilshere tengah merokok di dalam sebuah kolam renang bersama rekan-rekannya. Bukan itu saja, selain merokok, Wilshere juga terlihat menikmati minuman beralkohol dalam pesta di kolam renang tersebut.

Jack Wilshere saat asyik berpestaJack Wilshere saat asyik berpesta


Menanggapi hal tersebut, Wenger tampaknya cukup santai. Pelatih Prancis tersebut mengaku belum berbicara dengan Wilshere sehingga membuatnya sulit untuk memberikan pernyataan.

"Saya belum berbicara dengannya sehinga sangat sulit bagi saya untuk membuat pernyataan. Saya tahu foto tersebut, saya harus berbicara dengannya untuk tahu sebenarnya apa yang terjadi sebelum saya membuat pernyataan untuk publik," ujar Wenger.

"Saya tak terlalu konsen dengan hal itu. Saya hanya ingin tahu apa yang telah terjadi dan sebelum saya tahu itu, saya tak ingin berbicara terlalu banyak tentang hal ini," tandasnya. (sw/dzi)