
Bola.net - - Keputusan Petr Cech untuk pensiun dari dunia sepak bola di akhir musim nanti ternyata juga mengejutkan rekan setimnya, Alex Iwobi. Bagi Iwobi, Cech seharusnya masih bisa bermain untuk setidaknya empat tahun lagi.
Kiper berusia 36 tahun ini mengumumkan keputusan ini beberapa saat lalu. Dia merasa sudah tiba di waktu yang tepat untuk pensiun, mengingat dia sudah menginjak usia karier 20 tahun sebagai profesional.
Cech layak disebut sebagai salah satu kiper terbaik yang pernah merumput di Premier League. Dia mengoleksi empat gelar juara Premier League dan satu gelar Liga Champions selama membela Chelsea.
Advertisement
Musim ini Cech memang mulai digusur Bernd Leno dalam perebutan posisi kiper nomor satu di Arsenal. Namun, Iwobi yakin sebenarnya kemampuan Cech masih sangat baik. Baca komentar selengkapnya di bawah ini ya, Bolaneters!
Terkejut
Iwobi tak mau berbohong, dia jujur terkejut ketika mendengar keputusan Cech tersebut. Sebab, selama berlatih bersama di Arsenal, dia melihat Cech masih sangat bagus dan masih layak bermain.
"Saya terkejut karena dia [Cech] tampak bagus di sesi latihan dan setiap kali dia bermain di pertandingan," ungkap Iwobi di Sky Sports.
"Ketika dia mengumumkan bahwa dia akan pensiun, saya bereaksi seperti: 'wow, anda bisa saja bermain tiga atau empat tahun lagi dengan cara anda bermain itu'."
Respek
Meski demikian, bagaimanapun Iwobi meminta semua pihak menghargai keputusan Cech. Bagaimanapun Cech telah menjalani karier yang luar biasa, dan dia melihat saat ini sebagai momen yang tepat untuk gantung sepatu.
"Akan tetapi kita harus menghargai keputusannya, dan kami harus melakukan yang terbaik untuk memastikan dia mengakhiri kariernya sebaik mungkin," tandasnya.
Arsenal saat ini tengah bersiap melawan Chelsea, Minggu (20/1) pada laga krusial yang menentukan asa mereka menembus empat besar. The Gunners berada di peringkat kelima klasemen sementara dengan 41 poin, tertinggal enam poin dari Chelsea di peringkat keempat.
Berita Video
Berita video #10yearschallenge Lionel Messi, Sang Mega Bintang Barcelona. #10yearschallenge adalah unggahan berbentuk foto yang membandingkan rupa wajah seseorang 10 tahun lalu dengan saat ini. Bagaimanakah dengan Lionel Messi?
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 17 Januari 2019 22:24
-
Liga Inggris 17 Januari 2019 21:50
-
Liga Inggris 17 Januari 2019 21:40
-
Liga Inggris 17 Januari 2019 21:20
Cech Dilabeli Sebagai Salah Satu Kiper Terhebat Dalam Sejarah Sepakbola
-
Liga Inggris 17 Januari 2019 21:20
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 21 Maret 2025 10:42
-
Liga Spanyol 21 Maret 2025 10:30
-
Piala Eropa 21 Maret 2025 10:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:22
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:19
-
Tim Nasional 21 Maret 2025 10:13
MOST VIEWED
- Liverpool Bidik Bintang Baru! Siapa Saja yang Berpotensi Merapat ke Anfield?
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Bukan Pepesan Kosong! Napoli Mulai Nego MU untuk Transfer Rasmus Hojlund
- Ikhlaskan Trent Alexander-Arnold, Liverpool Bakal Rekrut Bek Timnas Belanda Ini
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...