Iwobi Optimis Tatap Peluang Juara Arsenal

Iwobi Optimis Tatap Peluang Juara Arsenal
Alex Iwobi (c) AFP

Bola.net - - Alex Iwobi mengaku cukup optimis menatap peluang juara musim ini, meski belakangan mereka tidak tampil terlalu bagus.

The Gunners membuang peluang untuk menjadi juara grup usai hanya bermain imbang 2-2 melawan PSG di Liga Champions pekan ini. Sementara di Premier League, tim juga hanya bisa meraih satu poin ketika bertandang ke markas Manchester United pekan lalu dan kini duduk di peringkat empat klasemen.

Meski demikian, Iwobi tidak berkecil hati. Menurutnya Arsenal masih punya kesempatan besar untuk memenangkan liga, pertama kali sejak 2004 silam.

"Ketika saya melihat raihan poin masing-masing tim, persaingannya amat ketat," tutur Iwobi menurut laporan Goal International.

"Ini bisa menjadi musim tim manapun. Setiap tim memiliki tujuan dan misi yang sama."

"Saya tidak bisa memperkirakannya, namun saya akan senang jika Arsenal yang nanti menjadi juara."

Arsenal sendiri tengah bersiap untuk bermain melawan Bournemouth di laga lanjutan Premier League akhir pekan ini.