Ivanovic Jelaskan Alasan Tinggalkan Chelsea

Ivanovic Jelaskan Alasan Tinggalkan Chelsea
Branislav Ivanovic (c) AFP

Bola.net - - Branislav Ivanovic belum lama ini menjelaskan alasannya meninggalkan di bursa musim dingin.

Pemain belakang Serbia itu menjadi bagian penting dalam sukses yang diraih The Blues di beberapa tahun terakhir, termasuk ketika mereka memenangkan Premier League di musim 14/15 bersama manajer Jose Mourinho.

Namun ia lebih banyak duduk di bangku cadangan musim ini, sejak manajer Antonio Conte memutuskan untuk menggunakan formasi tiga bek dan menjatuhkan pilihan pada David Luiz, Cesar Azpilicueta, dan Gary Cahill.

Ivanovic tercatat hanya membuat tujuh penampilan sebagai starter di semua kompetisi di paruh pertama musim, sebelum ia akhirnya hengkang. Sang pemain lantas mengatakan ia tengah menantikan tantangan baru bersama Zenit St Petersburg.

Antonio Conte dan Ivanovic.Antonio Conte dan Ivanovic.

"Saya meminta klub untuk melepas saya jika ada tawaran yang cocok," tutur Ivanovic menurut ESPN.

"Chelsea setuju dan saya amat bahagia dengan itu."

"Ada opsi untuk pergi ke Tiongkok, namun saya ingin bermain di level yang tepat dan meneruskan perkembangan saya. Itulah mengapa saya memilih Zenit."