Ivanovic: Generasi Muda Chelsea Hebat!

Ivanovic: Generasi Muda Chelsea Hebat!
Ruben Loftus-Cheek saat melawan Liverpool. (c) AFP
Bola.net - Branislav Ivanovic memberikan pujian kepada para pemain muda Chelsea. Menurutnya, generasi muda The Blues akan membawa kesuksesan di masa mendatang.

Akhir pekan lalu, satu nama pemain muda Chelsea mendapatkan sorotan besar di Inggris. Adalah Rubern Loftus-Cheek yang tampil sebagai starter melawan Liverpool, Minggu (10/5) malam di Stamford Bridge.

Penampilannya tak mengecewakan. Tampil hampir satu jam di atas lapangan, Loftus-Cheek mampu mengimbangi permainan para seniornya dan tampil gemilang di lini tengah.

"Kami memiliki generasi pemain muda yang hebat. Mereka berkembang saat berlatih bersama kami dan dapat tampil kompetitif. Mereka dapat memperbesar skuat kami dan, di masa depan, kami dapat memanfaatkan tenaga mereka," ujarnya.

"Tidak hanya Ruben. Kami memiliki paling tidak lima atau enam pemain yang dapat bergabung dengan tim dan sangat bagus jika pelatih memberi mereka kesempatan untuk bermain," tutupnya.[initial]

 (cfc/dzi)