Ivanovic Ajak Chelsea Bangkit Lawan Everton

Ivanovic Ajak Chelsea Bangkit Lawan Everton
Branislav Ivanovic (c) AFP
- Branislav Ivanovic mengajak untuk segera bangkit usai kalah 1-2 dari di Stamford Bridge dan tersingkir di Liga Champions.


The Blues akan bermain melawan di Piala FA akhir pekan ini dan kompetisi tertua di Inggris tersebut kini jadi satu-satunya peluang klub untuk menutup musim dengan raihan trofi.


"Saya kira ketika mereka mencetak gol kedua, itu adalah tanda bahwa laga sudah usai bagi kami. Kami takkan bisa membuat tiga gol dalam waktu singkat. Saya kira Paris memang pantas untuk ini, mereka pantas untuk lolos," tutur Ivanovic pada Daily Star.


"Betapapun sulitnya, kami kini harus bangkit dan memikirkan Everton. Ini adalah kesempatan kami untuk memenangkan trofi. Kami harus terus tampil seperti ini hingga akhir musim agar bisa memenangkan trofi."


Chelsea mungkin bakal harus bermain tanpa Diego Costa dan Eden Hazard, yang mengalami cedera di laga melawan PSG kemarin. [initial]


 (dst/rer)