Inter Milan Pasang Harga Selangit untuk Nicolo Barella, Jadi Mau Beli, MU?

Inter Milan Pasang Harga Selangit untuk Nicolo Barella, Jadi Mau Beli, MU?
Duel Nicolo Barella dan Alexis Saelemaekers dalam laga AC Milan vs Inter Milan pada leg pertama semifinal Liga Champions 2022/2023, Kamis (11/5/2023) dini hari WIB. (c) AP Photo/Luca Bruno

Bola.net - Rencana Manchester United untuk merekrut Nicolo Barella di musim panas ini menemui kendala baru. Inter Milan membanderol sang gelandang dengan harga yang sangat tinggi.

Salah satu agenda belanja Manchester United di musim panas ini adalah membeli gelandang baru. Erik Ten Hag butuh tambahan tenaga di lini tengahnya karena ada beberapa gelandang mereka yang diincar klub lain.

Sosok Barella dikabarkan masuk dalam daftar belanja Manchester United. Setan Merah dikabarkan tertarik dengan pemain timnas Italia itu berkat performa apiknya di skuat Nerazzurri.

Gazzetta Dello Sport melaporkan bahwa Manchester United bakal menemukan kendala yang cukup besar untuk merekrut Barella. Sang gelandang dibanderol dengan harga yang sangat mahal oleh Inter Milan.

Simak informasi selengkapnya di bawah ini.

1 dari 4 halaman

Bakal Dilepas

Laporan tersebut melaporkan bahwa Inter Milan pada dasarnya tidak akan menghalangi kepindahan Barella di musim panas ini.

Nerazzurri dikabarkan sedang mengalami masalah keuangan yang cukup pelik. Alhasil mereka butuh tambahan dana segar dalam waktu dekat ini.

Salah satu langkah yang akan mereka ambil adalah menjual beberapa pemain mereka. Barella disebut-sebut jadi salah satu pemain yang masuk daftar jual Inter.

2 dari 4 halaman

Maksimalkan Penjualan

Laporan yang sama juga mengklaim bahwa Manchester United sudah diberi tahu oleh Inter bahwa Barella bisa mereka angkut di musim panas ini.

La Beneamata membanderolnya dengan harga yang cukup tinggi. Mereka berharap MU menebus sang pemain dengan harga 80 juta Euro.

Inter memasang harga yang cukup mahal karena kontrak Barella masih cukup panjang. Selain itu performa sang gelandang juga sudah teruji sehingga Inter ingin memaksimalkan penjualan pemain timnas Italia tersebut.

3 dari 4 halaman

Prioritas Lain

Manchester United sendiri dikabarkan enggan membayar semahal itu untuk jasa Barella.

Setan Merah disebut punya prioritas lain, di mana mereka ingin mengamankan jasa Mason Mount dari Chelsea di musim panas ini.