
Bola.net - - Kompetisi Championship alias kasta kedua Inggris telah menyelesaikan musim 2018-19 ini. Laga pekan 46 alias terakhir serentak digelar pada Minggu (5/5) malam.
Dua tim pun dipastikan meraih jatah promosi ke Premier League musim depan. Mereka adalah Norwich City yang menjadi juara serta tim runner-up, Sheffield United.
Norwich memuncaki klasemen dengan perolehan poin 94, unggul lima angka dari Sheffield. Raihan gelar juara The Canaries semakin lengkap karena striker mereka, Teemu Pukki menyabet gelar top skorer dengan koleksi 29 gol.
Advertisement
Tim-Tim di Play-off
Satu lagi jatah promosi ke Premier League akan diperebutkan oleh empat tim peringkat tiga hingga enam yang masuk babak play-off. Keempat tim tersebut adalah Leeds United, West Brom, Aston Villa, dan Derby County.
Di babak play-off, Leeds sebagai tim peringkat tiga akan menghadapi tim peringkat enam, Derby County. Sementara West Brom berduel dengan Aston Villa. Dua laga ini akan digelar dengan format dua leg.
Pemenang dari masing-masing duel tersebut akan bentrok di partai final play-off yang bakal digelar di Wembley pada 27 Mei mendatang.
Advertisement
Berita Terkait
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 21:50
-
Liga Inggris 5 Mei 2019 19:20
LATEST UPDATE
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:28
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 20:18
-
Liga Inggris 22 Maret 2025 20:06
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 19:57
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:31
-
Tim Nasional 22 Maret 2025 18:29
MOST VIEWED
- Kisah Sedih Phil Jones: Pesan Perpisahan di Grup WhatsApp MU Dicuekin
- Chelsea Sudah Buat Keputusan Soal Masa Depan Sancho: Dikembalikan ke Man United Atau Dipertahankan?
- Sudah Saatnya! Bruno Fernandes Diminta Tinggalkan MU di Musim Panas
- Martin Odegaard Ingin Arsenal Rekrut Mantan Rekannya di Real Madrid, Siapa?
HIGHLIGHT
- 5 Pemain Gratisan yang Bisa Direkrut Manchester Un...
- Di Mana Mereka Sekarang? 4 Pemain 17 Tahun yang Pe...
- 7 Eks Pemain Real Madrid yang Bersinar di Tempat L...
- 10 Opsi Striker untuk Man United: Solusi Ruben Amo...
- 5 Pemain yang Pernah Membela PSG dan Liverpool
- 7 Mantan Rekan Setim Cristiano Ronaldo yang Pernah...
- Di Mana Mereka Sekarang? 5 Pemain yang Diminta Pau...