Inilah Rahasia Pemuda 19 Tahun Milik Chelsea Tampil Apik

Inilah Rahasia Pemuda 19 Tahun Milik Chelsea Tampil Apik
Ruben Loftus-Cheek (c) AFP
Bola.net - Gelandang muda Chelsea, Ruben Loftus-Cheek membeber resep penampilan apiknya saat melawan Maccabi Tel Aviv tengah pekan ini.

Pemain 19 tahun tersebut dipercaya Jose Mourinho untuk mengisi satu slot di lini tengah The Blues melawan Maccabi di laga perdana penyisihan grup Liga Champions. Penampilannya pun mengundang pujian dari Mourinho.

Dan setelah pertandingan, alumni akademi Chelsea tersebut mengungkapkan bahwa dirinya mencoba untuk menikmati permainan dan sebelum pertandingan mencoba untuk tetap tenang dan bahagia.

"Saya hanya berkata pada diri sendiri sebelum pertandingan untuk mencoba dan menikmati saat ini," ujarnya.

"Saya benar-benar menikmati diri saya sendiri sebelum pertandingan dan saya mencoba untuk memainkan sepakbola terbaik saya, jadi saya benar-benar bahagia. Saya akan tetap bekerja dan melakukan yang terbaik dalam pelatihan untuk mendapatkan banyak waktu bermain," tandasnya.[initial]

 (cfc/dzi)