Inilah Modal MU untuk Gaet Cavani

Inilah Modal MU untuk Gaet Cavani
Edinson Cavani (c) AFP
- Ketertarikan Manchester United untuk mendatangkan Edinson Cavani sepertinya bukan sekedar omong kosong. Dikabarkan bahwa MU telah menyiapkan dana sekitar 48 juta untuk striker milik PSG tersebut.


Pemain asal Uruguay tersebut santer dikabarkan akan pindah ke Premier League menyusul posisinya di Prancis yang kurang menyenangkan. Ia disebut tidak bahagia di PSG karena hanya menjadi pilihan kedua  di bawah Zlatan Ibrahimovic.


Laurent Blanc sendiri sebagai pelatih telah mengonfirmasi bahwa sikap Cavani akhir-akhir ini membawa masalah di tengah skuatnya. Dengan demikian, dapat dipahami bahwa PSG akan rela melepasnya kepada klub peminat.


Sementara itu, MU menjadi salah satu klub yang tertarik dengan penyerang 28 tahun tersebut. Menurut Tuttosport, mereka bersedia untuk membayar senilai 48,4 juta pounds.


Laporan tersebut mengatakan bahwa dana yang akan digunakan adalah hasil kerja sama dengan Adidas dan pendapatan dari siaran televisi. [initial]

 (ts/shd)